JEETC TOPSON Jelaskan Faktor Kenapa Jeet Capital Haiga Layak Lolos FFML Season VI Divisi 2!

  • 7meteresport
  • June 24, 2022
  • Comments Off on JEETC TOPSON Jelaskan Faktor Kenapa Jeet Capital Haiga Layak Lolos FFML Season VI Divisi 2!

Hi Sobat Booyah!

Pekan ini, menjadi penentuan 6 tim yang akan bertanding di ajang FFML Season VI Divisi 2. Beberapa tim penantang baru, harus berusaha keras menghadapi tim-tim esports yang sudah berada di musim sebelumnya.

Sebut saja, Jeet Capital Haiga yang siap menjadi salah satu tim penantang berat tim-tim di League Divison Qualifier FFML Season VI Divisi 2 untuk mempertahankan posisi mereka di divisi 2. Jeet Capital Haiga, tim yang sudah tidak asing lagi terdengar karena sebelumnya sempat berlaga di Group Finals A FFIM 2022 Spring.

Baca Juga: Bundle Flaring Bionica FF Jadi Bundle Terbaru di Diamond Royale Free Fire!

Baca Juga: 3 Alasan Kenapa Bermain Solo Juga Penting Dilakukan di Free Fire (FF)!

Kehadiran tim-tim baru, membuat suasana turnamen semakin seru dan menarik. Kali ini Berita Booyah berkesempatan berbincang bersama JEETC TOPSON untuk mendengar kesan mereka yang akan bertanding di League Divison Qualifier FFML Season VI Divisi 2!

Jeetc Topson: Kami Layak Berada di FFML Season VI Divisi 2!

Jeet Capital Haiga pernah menjadi pemuncak klasemen Group Finals A FFIM 2022 Spring, berhasil menarik perhatian para pencinta scene kompetitif Free Fire. Berkaca dengan pencapaian tersebut, Topson sangat besar harapan untuk bisa bermain di FFML Season VI Divisi 2. Potensi tim membuat Topson bertambah yakin bisa lolos nantinya.

“Keinginan untuk bisa bermain di Divisi 2 sangat besar. Saya sangat yakin dengan potensi team saya untuk bisa lolos di babak League Division Qualifier Divisi 2 nanti,” ungkap Topson kepada Berita Booyah.

Dengan percaya diri, Topson menekankan ia sudah merasa sangat pantas untuk meraih posisi di divisi 2. Meski tidak menjelaskan secara detail, namun Topson sudah pastikan miliki poin yang cukup untuk bersaing di League Divison Qualifier FFML Season VI Divisi 2.

“Beberapa point untuk bisa bermain di Divisi 2 sudah kita miliki. Jadi memang sudah pantas dan layak bermain dan bersaing di divisi 2 nanti.”

Jeet Capital Haiga Akan Perkuat Chemistry

Akan bertemu bersama tim-tim yang sudah cukup berpengalaman bertarung di laga major Free Fire. Topson menuturkan mereka punya persiapan rutin seperti latihan dan lebih memperkuat chemistry.

“Persiapan sama seperti sebelum nya. Latihan bersama untuk memperkuat chemistry supaya dapat hasil yang maksimal di ldq divisi 2 nanti.”

Terakhir, Topson menyampaikan akan berwaspada dengan semua tim. Terlebih tim pesaing tentu sudah punya kesiapan strategi yang bisa membahayakan.

Apakah JEETC TOPSON mampu membawa Jeet Capital Hagia tampil di liga tertinggi kedua Free Fire Indonesia untuk pertama kalinya? Temukan jawabannya di League Division Qualifier Divisi 2 pada tanggal 25 Juni 2022 besok di YouTube FF Esports ID!


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti TiktokInstagramFacebook, dan YouTube dari Berita Booyah!