5 Aplikasi Undangan Pernikahan yang Sangat Cocok Untuk Pasangan Muda – Era sudah semakin maju. Apapun bisa dilakukan secara digital. Salah satu kegiatan yang sering muncul sekarang adalah penyebaran undangan pernikahan melalui daring. Hal itu bisa dilakukan jika seseorang yang ingin diundang berada di luar kota dan sedikit sulit mengirim undangan secara langsung. Tidak perlu khawatir karena sudah ada banyak aplikasi pembuat undangan. Lantas, apa saja aplikasi undangan pernikahan yang bisa diunduh di gawai? Penasaran apa saja? Yuk, simak!
5 Aplikasi Undangan Pernikahan yang Sangat Cocok Untuk Pasangan Muda
1. Canva
Bagi para desainer grafis pemula, tentu tidak asing dengan aplikasi yang satu ini. Canva adalah aplikasi yang bisa digunakan untuk membuat berbagai layout grafis dengan mudah. Tidak hanya undangan pernikahan saja, hal-hal lain seperti poster, daftar riwayat hidup, sampai desain lainnya. Aplikasi ini sangat mudah digunakan.
Jika pengguna ingin membuat undangan pernikahan, klik saja di template kategori invitation wedding. Pada layanan tersebut, sudah ada berbagai jenis dan gaya undangan. Pengguna hanya tinggal memilih dan memasukkan keterangan seperti nama mempelai, hari dan tanggal pernikahan, serta informasi lainnya. Pengguna juga dengan bebas dan gratis bisa mengganti font dan warna huruf sesuai yang diinginkan.
2. Wedding Invitation Card Maker
Aplikasi undangan pernikahan berikutnya adalah Wedding Invitation Card Maker yang dikembangkan oleh Nilesh Jain. Fitur-fitur di dalam aplikasi ini bisa dimanfaatkan dengan mudah. Pengguna hanya perlu mengunduhnya di Play Store. Lalu, tinggal masukkan saja nama, tempat, dan tanggal pernikahan. Jika sudah selesai, aplikasi ini juga menyediakan fitur bingkai yang bisa mempercantik undangan pernikahan. Hanya dengan sekali klik, undangan pernikahan sudah siap disebarkan.
3. Invitation Card Maker
Aplikasi pembuat undangan tidak hanya bisa mengedit jenis font dan warnanya saja. Ternyata, aplikasi Invitation Card Maker yang dikembangkan oleh Silent Media App ini bisa menjadikan pengguna semakin kreatif. Bagaimana tidak, selain font, aplikasi ini dilengkapi dengan fitur yang bisa menambahkan gambar pengantin ke dalamnya. Menarik, bukan? Selain menjadikan undangan pernikahan kian elegan, pengguna juga bisa dengan mudah menggunakannya tanpa harus menyewa editor mahal.
4. Undangan Card Maker
Undangan pernikahan bisa dibuat menggunakan aplikasi photoshop. Namun, aplikasi itu hanya digunakan bagi orang yang sudah mahir saja. Jika belum pernah membuat undangan sebelumnya, photoshop telah menyediakan aplikasi baru yang bisa digunakan untuk orang awam. Aplikasi ini bernama Undangan Card Maker. Sudah diunduh lebih dari 1 juta pengguna terbukti bahwa aplikasi ini bermanfaat bagi para calon pengantin yang bingung harus buat undangan di mana. Coba unduh dan buktikan sendiri, deh. Mudah dan cepat, kok.
5. Aplikasi Undangan Pernikahan, Video Invitation Maker
Bagi calon pengantin yang tidak hanya ingin undangan berupa tulisan dan gambar saja, Photoshop Mobile Apps kini telah merilis aplikasi pembuat undangan berupa video. Pengguna hanya perlu mengetik Video Invitation Maker di playstore, unduh, dan nikmati fitur-fitur menarik di dalamnya. Undangan pernikahan kini menjadi kian menarik karena pengguna dapat menambahkan efek dan suara. Sekarang, undangan pernikahan menjadi sangat menarik untuk ditonton. Hasilnya nanti bisa diunggah ke story whatsapp maupun instagram, undangan ini akan menjadi lebih estetik.
Itu dia 5 aplikasi undangan pernikahan yang bisa diunduh dan digunakan untuk membuat undangan secara cepat, efektif, dan tetap terkesan elegan. Setiap aplikasi mempunyai keunggulan dan gaya yang berbeda-beda. Calon pengantin bisa menyesuaikan sendiri gaya seperti apa yang diinginkan. Sekarang, membuat dan mengirim undangan tidak perlu ribet lagi, kan?
Rekomendasi 5 Aplikasi Membuat Undangan Digital Di PC Paling Simpel