9 Cara Cek Mutasi Rekening Bank Mandiri

Cara Cek Mutasi Rekening Bank Mandiri, Mudah, Anti Ribet dan Gampang


Cara Cek Mutasi Rekening Bank Mandiri, Mudah, Anti Ribet dan Gampang – Bank Mandiri adalah salah satu Bank badan usaha milik negara yang termasuk besar di Indonesia. Sehingga dengan nasabahnya yang tersebar dari Sabang sampai Merauke mendorong manajemen untuk melakukan perubahan serta adaptasi terhadap teknologi. Salah satunya adalah dengan memberikan kemudahan cara cek mutasi rekening Mandiri.

Fasilitas ini tentu akan membuat para nasabahnya memiliki pilihan terbaik ketika hendak mengecek mutasi pada rekening pribadi. Di sisi lain juga tidak perlu untuk mendatangi mesin ATM yang bisa jadi tidak tersedia. Sehingga akan mengurangi kesulitan untuk melakukannya.

Mengenal Cara Cek Mutasi Rekening Mandiri

Oleh karena gaya hidup masyarakatnya maka Bank Mandiri sebagai Bank BUMN terbesar di Indonesia memberikan pilihan terbaik untuk para nasabahnya. Sebab, bisa jadi saat akan melakukannya terkendala hal yang lain. Misalkan kesibukan pekerjaan dan yang lainnya. ketika hendak melakukan cara cek mutasi rekening Mandiri.


Salah satunya karena tidak sempat mendatangi kantor cabang terdekat atau sebaliknya tidak berada pada daerah yang memiliki jaringan internet. Itu terdapat pilihan untuk melihat status mutasi tersebut secara online ataupun offline.

Cara Cek Mutasi Rekening Bank Mandiri

Untuk lebih mempermudah nasabahnya, maka Bank Mandiri memberikan pilihan untuk cara cek mutasi rekening Mandiri dengan 2 cara, yaitu secara offline dan online. Secara offline artinya Anda memerlukan perangkat mesin ATM serta kartu debit untuk melakukan hal tersebut.


Sementara online dapat Anda lakukan di mana saja dan kapan saja selama terdapat jaringan internet untuk mendukung bekerjanya aplikasi yang ada. Cara ini pun ada dua pilihan lainnya, yaitu menggunakan aplikasi Livin by Mandiri serta mengakses website resminya.

1. Cek Mutasi Rekening Bank Mandiri secara Offline

Cara cek mutasi rekening Mandiri secara dapat Anda lakukan pada mesin ATM atau kantor cabang Bank Mandiri terdekat. Pilihan ini dapat dilakukan jika Anda belum memiliki aplikasi Livin by Mandiri. Namun, untuk melakukannya nasabah memerlukan kartu fisik kartu debit atau buku tabungan atas nama sendiri.


2. Cek Mutasi Menggunakan Mesin ATM Bank Mandiri

Untuk melakukan cara cek mutasi rekening Mandiri menggunakan mesin ATM Bank Mandiri, Anda perlu mendatangi lokasi dimana mesin ini berada. Pada umumnya tersedia pada kantor cabang terdekat serta beberapa merchant dan mall yang bekerjasama dengan bank ini.

  • Masukkan kartu debit Bank Mandiri di mana Anda akan melakukan cek mutasi rekening Bank Mandiri pada mesin ATM.
  • Pilih bahasa pengantar yang Anda inginkan.
  • Masukkanlah nomor PIN lalu tekan enter.
  • Selanjutnya Pilihlah cek mutasi rekening.
  • Pada layar kemudian akan terlihat lima transaksi terakhir yang Anda lakukan menggunakan nomor rekening tersebut.
  • Anda dapat memilih untuk mencetak mutasi rekening tersebut atau hanya melihatnya saja pada layar.
  • Proses selesai.

3. Cek Mutasi Menggunakan Fasilitas Kantor Cabang Mandiri

Pilihan kedua cara cek mutasi rekening Mandiri secara offline adalah dengan langsung mendatangi kantor cabang Bank Mandiri terdekat. Namun, untuk melakukannya memerlukan tanda pengenal yang sah berupa KTP ataupun SIM serta buku rekening dan kartu debit Bank Mandiri. Caranya adalah sebagai berikut:

  • Datang ke kantor cabang Bank Mandiri terdekat.
  • Siapkanlah buku rekening Bank Mandiri, e-KTP asli, SIM atau kartu identitas lain yang masih berlaku. Jangan lupa membawa kartu debit jika nanti diperlukan.
  • Datangilah customer service Bank Mandiri untuk menyatakan bahwa Anda membutuhkan cara cek mutasi rekening Mandiri.
  • Serahkanlah buku rekening kartu tanda pengenal serta kartu debit kepada petugas agar dilakukan pencetakan mutasi dari waktu yang Anda tentukan sendiri.
  • Proses selesai

4. Cek Mutasi Rekening Bank Mandiri Dengan Cara Online

Dengan melakukan cara cek mutasi rekening Mandiri secara online, maka tidak perlu meninggalkan rumah atau tempat dimana Anda berada. Cukup memiliki jaringan internet serta beberapa aplikasi yang dibutuhkan untuk melakukannya. Karena semuanya dapat diakses menggunakan laptop ataupun telepon genggam.

Terdapat tiga pilihan untuk melakukan cara cek mutasi rekening Mandiri secara online. Pertama menggunakan fasilitas SMS by Bank Mandiri, Memanfaatkan aplikasi Livin by Mandiri, serta melakukannya melalui website resminya.


1. Menggunakan SMS Banking

Cara ini dapat anda lakukan dengan syarat memiliki kuota yang cukup untuk melakukan percakapannya. Sebab akan diperlukan verifikasi menggunakan SMS dengan mengetikkan nomor 3355. Langkahnya adalah sebagai berikut:

2. Format SMS

Cara cek mutasi bank mandiri bisa menggunakan format SMS. Caranya seperti dibawah ini:

  • Bukalah aplikasi perpesanan SMS yang ada pada telepon genggam Anda.
  • Bukalah kolom untuk membuka pesan baru.
  • Ketik format TRN (Spasi) Nomor Rekening (Spasi) 4 digit nomor rekening terakhir sehingga contoh penulisannya menjadi :

TRN_36001234578_4578

Kirimkan ke nomor 3355


Dalam waktu singkat Anda akan mendapatkan balasan berupa mutasi rekening

3. Panggilan Kode

Dengan menggunakan panggilan kode, anda juga dapat mengecek mutasi pada bank mandiri anda, caranya seperti dibawah ini:

  • Bukalah aplikasi telponan seperti anda hendak menghubungi orang lain.
  • Ketikanlah kode SSID *1416#
  • Pilih menu info.
  • Pilih kembali kembali menu mutasi.
  • Nasabah akan diminta untuk mengetikkan PIN SMS BANKING MANDIRI Yang telah terdaftar.
  • Jika PN-nya benar maka dalam waktu singkat akan melihat 5 mutasi transaksi terakhir yang dilakukan pada rekening Bank Mandiri.

5. Menggunakan Aplikasi Livin By Bank Mandiri Untuk Cek Mutasi

Cara cek mutasi rekening Mandiri online selanjutnya adalah dengan menggunakan aplikasi living by Bank Mandiri yang terpasang pada telepon genggam. Oleh karena itu anda perlu memastikan bahwa aplikasi tersebut sudah teraktivasi. jika belum segera unduh serta menghubungi customer service untuk mengaktifkannya.

Untuk melakukan cara cek mutasi rekening Mandiri menggunakan aplikasi Livin by Mandiri tidak memerlukan persyaratan apapun kecuali jaringan internet. Langkah-langkah yang dapat nasabah lakukan adalah seperti di bawah ini:


  • Bukalah aplikasi Livin by Mandiri yang sudah terpasang pada telepon genggam.
  • Ketukan login.
  • Masukkan password untuk dapat mengakses halaman Livin by Mandiri.
  • Ketukan kembali login.
  • Anda akan memasuki halaman Mandiri rekening.
  • Ketuk tabungan Mandiri di mana Anda akan melakukan cara cek mutasi rekening Mandiri.
  • Selanjutnya nasabah akan melihat mutasi rekening tersebut sesuai dengan bulan yang dipilih.
  • Prosesnya selesai.

Dengan memanfaatkan fasilitas Livin by Mandiri, Anda akan dapat melakukan cara cek mutasi rekening pribadi lebih banyak karena tersedia pilihan waktu untuk melihatnya. Tinggal menggulung pilihan waktu pada bulan yang telah ada serta tahun yang telah disediakan oleh platform ini.

6. Menggunakan Fasilitas Internet Banking Bank Mandiri

Anda pun dapat memanfaatkan fasilitas internet banking Bank Mandiri pada situs resmi yang diberikan ini, yaitu ibank.bankmandiri.co.id. Nasabah dapat membukanya menggunakan browser apa saja pada telepon genggam ataupun PC. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:

  • Kunjungilah laman ibank.bankmandiri.co.id
  • Masukkan user ID Anda yang sudah terdaftar.
  • Ketika PIN ibanking Mandiri yang sudah terdaftar terlebih dahulu.
  • Pilihlah informasi rekening pada jenis tabungan yang Anda miliki.
  • Selanjutnya tekanlah Mutasi Rekening untuk mendapatkan informasi yang Anda butuhkan.
  • Selanjutnya tinggal memilih jangka waktu atau jumlah transaksi mutasi rekening yang Anda butuhkan.
  • Prosesnya selesai.

Kemudahan untuk melakukan cara cek mutasi rekening Mandiri tentu akan memberikan pilihan bagi para nasabahnya. Dari yang paling mudah, yaitu menggunakan fasilitas internet sampai yang membutuhkan mesin ATM Bank Mandiri sendiri. Kini pilihan di tangan Anda, nasabah bank Mandiri.

Baca Juga: 4 Cara Tarik Tunai Mandiri Tanpa Kartu ATM, Tidak Sulit


Maka dengan berbagai macam fasilitas yang disediakan bank mandiri, keinginan orang untuk membuat rekening bank tersebut semakin banyak.

5/5 – (2481 votes)