5 Cara Save atau Convert Word ke PDF, Baik Online Maupun Offline

Cara Save atau Convert Word ke PDF, Baik Online Maupun Offline

Cara Save atau Convert Word ke PDF, Baik Online Maupun Offline – Ada banyak cara untuk melakukan save atau convert Word ke PDF, baik secara online atau offline. Kumpulan cara save atau convert word ke PDF memiliki banyak pilihan yang bisa dipakai sesuka hati.

File PDF memang memiliki keunggulan tersendiri dibandingkan lainnya. Seperti dokumen akan terlihat sama ketika diterima oleh pengguna lainnya. tata letak isinya juga tidak akan berubah. Oleh karena itu kumpulan cara save berikut ini kemungkinan besar akan membantu.

Apa Itu File PDF?

Salah satu file digital yang berasal dari Adobe sistem. Awalnya bentuk file ini dibuat untuk memudahkan dalam pertukaran data. Berbeda engan ekstensi file lainnya, perlu diketahui kalau file PDF memiliki beberapa kelebihan.

File yang berbentuk PDF tidak akan berubah bentuk ketika terkirim ke pengguna lainnya. artinya baik tata letak sampai formatnya tidak akan berubah sama sekali. Bukan hanya itu saja, file PDF bisa diakses oleh berbagai macam perangkat. Sehingga memudahkan pengiriman kemanapun tanpa terkendala.

Bahkan tidak memiliki aplikasi Microsoft Word sekalipun. File tersebut masih bisa terbuka dengan memakai Google Crome dan Mozilla Firefox. Banyaknya kelebihan yang dimiliki PDF membuat banyak lembaga atau organisasi yang memakainya untuk berbagai maca kebutuhan pengiriman file.

File berbentuk PDF ini bisa diberikan pengaman, seperti menambahkan password. Sehingga hanya orang tertentu saja yang mengetahui password yang bisa membukanya. Jika tidak bia membukanya, maka pengguna bisa memakai software PDF Locker.

Ada banyak orang yang mengira kalau file PDF tidak bisa berubah. Karena jika mengkonvertnya menjadi dokumen lain maka datanya akan kacau. Namun, nyatanya ada banyak cara untuk mengkonvert file PDF. bahkan ada juga fitur editor pada software PDF Reader.

Perlu diketahui kalau format PDF bukan hanya bisa menyimpan data yang berbentuk teks saja. Tapi, juga bisa menyimpan dalam bentuk gambar atau foto. Oleh karena itu, banyak yang menganggapnya fleksibel, karena bisa menyimpan berbagai macam isi.

Mudahnya pemakaiannya membuat format PDF lebih bisa diterima oleh semua kalangan masyarakat. Bahkan Adobe System memiliki tujuan akan selalu mengembangkan semua fitur di dalamnya.

Bahkan di masa depan, kemungkinan besar PDF bisa mendukung beberapa form. Seperti Forms, Javascript, hyperlink, dan lainnya. setelah mengetahui beberapa kelebihan dari file PDF, maka ketahui juga kumpulan cara save atau convert Word ke PDF.

Kumpulan Cara Save atau Convert Word ke PDF

Ada banyak cara yang bisa dipakai untuk melakukan convert word ke PDF. Sudah menjadi kebiasaan, seseorang akan membuat dokumen dengan memakai Microsoft Word dan mengubahnya menjadi PDF. Oleh sebab itu, kumpulan cara save atau convert Word ke PDF bisa menjadi salah satu solusi.

Convert Word ke PDF Memakai Microsoft Office

Cara yang satu ini hanya bisa dipakai ketika memiliki perangkat yang memakai Microsoft Word 2010 atau di atasnya. Jika sudah memilikinya, maka bisa langsung menggunakannya. Karena sudah ada fitur save as PDF. Adapun langkahnya bisa ikuti berikut ini.

  1. Buka Microsoft Word dan jalankan lalu buat dokumen baru. Jika belum ada bisa membuka dokumen yang akan nantinya diubag menjadi PDF.
  2. Jika sudah terbuka, klik menu File dan Save As.
  3. Kemudian tentukan letak penyimpanan file yang akan berubah menjadi PDF dengan cara klik Save As Type dan pilih PDF.
  4. Jika sudah selesai, maka beri nama file tersebut dan klik Save.

Cara ini memang mudah, karena tidak membutuhkan aplikasi lainnya untuk melakukan convert ke PDF. Cukup menggunakan Microsoft word versi 2010 ke atas.

Convert Word ke PDF Melalui Google Drive

Jika tidak memiliki Microsoft Word, maka tidak akan ada masalah. Karena bisa memakai Google Drive. Aplikasi satu ini bisa melakukan konversi dile word ke PDF. Adapun langkah-langkah berikut ini.

  1. Pastikan sebelumnya pengguna sudah login dengan memakai akun Google di browser.
  2. Download dan install aplikasi Google Drive atau membukanya langsung di browser.
  3. Klik menu New, dan lanjut pilih File Upload.
  4. Lalu pilih file word yang nantinya akan diubah menjadi PDF.
  5. Jika proses perubahan PDF selesai, maka selanjutnya klik file tersebut.
  6. Kemudian pengguna akan dialihkan ke halaman Google Docs yang berisi file.
  7. Terakhir klik tab File, Download, dan PDF Document.

Itulah cara yang bisa dilakukan untuk mengubah document menjadi PDF dengan memakai Google Drive. Aplikasi ini juga bisa pengguna dapatkan dari Google Play Store.

Convert Word ke PDF Melalui Aplikasi Google Docs

kumpulan cara save atau convert Word ke PDF selanjutnya adalah dengan memakai aplikasi Google Docs. Cara yang satu ini bisa dipakai ketika memakai smartphone. Inilah langkah-langkahnya.

  1. Download dan install terlebih dahulu aplikasi Google Docs di smartphone yang dimiliki.
  2. Kemudian pengguna hanya perlu membuka aplikasi Google Docs di smartphone.
  3. Upload file yang akan dikonversi dengan klik tanda +.
  4. Bisa juga langsung membuka dokumen di Google Docs, kemudian klik tiga titik vertikal yang letaknya ujung kanan atas.
  5. Terakhir pilih Share & Export, lalu Save As, dan klik PDF Document, terkahir klik OK.

Jika langkah-langkah di atas sudah dilakukan, maka secara otomatis file yang tadi suah dikonversi akan tersimpan di perangkat yang sudah digunakan.

Melalui Situs Konversi Online

Masih tidak bisa menggunakan Word atau Google Drive ketika konversi file ke PDF, maka bisa menggunakan situs konversi online. ada banyak situs yang bisa digunakan. Misalnya saja smallpdf.com, ilovepfd.com, dan lain sebagainya.

Pada dasarnya cara untuk mengubah dokumen word menjadi PDF itu sama, yaitu masuk situs, upload file, konversi, kemudian download. Adapun langkah umumnya bisa ikuti tutorialnya di bawah ini.

  1. Plih salah satu situs konversi yang diinginkan, buka situs tersebut.
  2. Upload file yang akan dikonversi dengan klik Select Word Files.
  3. Lanjutkan dengan klik Convert to PDF.
  4. Tunggu beberapa saat sampai proses konversi selesai.
  5. Jika sudah selesai, klik Download PDF.

Jika ingin memakai cara yang satu ini, pastikan perangkat terhubung dengan internet yang stabil. Sehingga proses pengkonversian berjalan dengan lancar.

Mengkonversi Memakai Android

Bukan hanya memakai PC atau laptop, ternyata memakai android juga termasuk kumpulan cara save atau convert Word ke PDF. Bahkan memakai cara yang satu ini termasuk fleksibel karena bisa dipakai kapanpun dan dimanapun.

Pengguna bisa menggunakan salah satu aplikasi versi mobile dan dipasangkan di smartphone. Unduh saja dari Google Play Store. Selain membuat dokumen berbentuk word, aplikasi tersebut juga bisa menyimpan file yang berbentuk PDF. Adapun caranya berikut ini.

  1. Pastikan sebelumnya memasang aplikasi Microsoft Word pada smartphone.
  2. Selanjutnya buka file yang diubah formatnya menjadi PDF.
  3. Jika ingin menyimpan dokumen dengan format PDF, maka pilih menu Kirim File sebagai PDF.
  4. Jika sudah selesai prosesnya, maka file tersebut sudah siap kirim lewat email atau via Whatsapp.
  5. Tunggu prosesnya beberapa saat, file tersebut akan otomatis tersimpan dengan format PDF.

Perlu diketahui kalau cara yang satu ini hanya bisa digunakan untuk beberapa tipe smartphone. Jadi, ketahui terlebih dahulu spesifikasinya.

Baca Juga: 4 Cara Memisahkan File PDF Online Gampang Banget

Itulah beberapa kumpulan cara save atau convert Word ke PDF. Pengguna bisa pilih salah satu yang sesuai dengan kebutuhan dan yang paling mudah serta cepat.

5/5 – (2481 votes)