Hero Marksman Lawas Ini Kembali Dapat Buff dari MLBB, Akankah Jadi Meta?

Hero Marksman Lawas Ini Kembali Dapat Buff dari MLBB, Akankah Jadi Meta?

Hero Marksman satu ini memang kurang populer dan terbilang sangat kurang di meta saat ini. Bukan karena tidak kuat melainkan hero lainnya lebih kuat apalagi hero ini memang seringnya dijadikan jungler.

Untuk sisi jungler banyak hero yang lebih kuat saat ini semisal Akai, Ling maupun Karina. Oleh karena itu hero ini terpinggir apalagi dia merupakan seorang Marksman.

Sudah bisa tebak heronya? Benar sekali, dia adalah Granger. Hero Marksman yang sempat populer bahkan rebutan baik di rank maupun turnamen.

BACA JUGA: Dua Hero Marksman Meta MPL Ini Bakal Di Nerf Besar!


Diamond MLBB Murah


Namun banyaknya hero jungler yang lebih kuat membuat hero ini hilang dari meta. Nah, buff terbaru ini nampaknya sedikit meningkatkan kualitas hero ini meskipun tidak besar.

Buff Hero Marksman Granger

Granger Buff LagiGranger Buff Lagi
source: YT VY Gaming

Skill 2

  • Damage tamabahan meningkat dari 20-40% menjadi 25-40%

Ternyata memang cukup sedikit perubahan dari Granger dan sangat minor. Skill 2 kembali dapatkan buff sehingga nilai di early game lebih tinggi 5%.

Namun kita tahu skill 2 jadi salah satu skill penting Granger selain untuk escape juga untuk memberikan damage kepada lawan. Dengan meta agresif saat ini tentu sangat masuk akal jika ada penambahan di early game yang membuatnya sudah cukup kuat di early.

Menurut kami, perubahan yang ada nampaknya belum bisa membuat Granger kembali ke meta, karena memang dari hero-hero jungler yang ada tidak banyak yang di nerf. Sekalipun di nerf masih bisa digunakan sehingga tentu masih jadi pilihan untuk dimainkan.

Kalau pendapat kamu sendiri gimana nih Spinners?

BACA JUGA: Natalia Jungler Saat Main Rank Mobile Legends, Efektif Kah?

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita