Ada beberapa faktor yang dapat mempengaruhi performa para gamers saat bermain game dengan optimal dan nyaman, salah satunya adalah kehadiran meja gaming. Oleh sebab itu, penting untuk memilih meja gaming yang sesuai dengan kebutuhan.
Pada tulisan kali ini, kita akan mengupas salah satu meja gaming dari brand lokal terkemuka di esports, yaitu review Meja Gaming GD814 dari Fantech!
Pentingnya memilih meja gaming sesuai dengan kebutuhan, namun hal lain yang perlu dipertimbangkan adalah fitur yang ditawarkan untuk menunjang kenyamanan bermain game.
Terdapat berbagai jenis meja gaming, namun meja gaming yang memperhatikan nilai ergonomi tubuh dapat menjadi poin plus.
Bagi para pro player esports, sangat penting kenyamanan untuk memberikan performa yang baik saat bertanding. Oleh sebab itu, para pro player selalu memilih meja gaming dengan kualitas terbaik.
Berikut adalah tips, spesifikasi, serta review meja gaming GD814.
Tips Penempatan Meja Gaming yang Baik dan Nyaman
Seringkali para gamers menyepelekan penataan meja gaming yang baik dan nyaman. Meskiupun beberapa menganggap sepele, tetapi hal tersebut dapat mempengaruhi produktivitas, performa, dan kenyamanan saat bermain game.
Penataan meja gaming yang baik dan nyaman sangat sederhana dan mudah. Dengan penataan meja gaming yang baik, akan mempengaruhi mood dan performa saat bermain game.
Bagaimana cara menata meja gaming yang baik agar dapat menciptakan kenyamanan saat bermain game? Yuk simak pembahasan berikut ini!
Perhatikan Posisi Meja Gaming
Salah satu faktor utama yang perlu diperhatikan adalah posisi meja gaming, sebab hal ini dapat mempengaruhi performa saat bermain game.
Jika meja gaming digunakan untuk bermain liga yang membutuhkan konsentrasi tinggi, sebaiknya tempatkan pada ruangan dengan minim aktivitas.
Hal tersebut dilakukan agar konsentrasi saat bertanding game esports dapat menghasilkan performa yang optimal.
Rapikan Meja Gaming Setelah dipakai
Hal basic yang membuat performa bermain game meningkat adalah kerapihan meja. Lakukan penataan barang sesuai dengan rak, laci, atau gantungan yang sesuai dan telah disediakan.
Jika meja gaming rapi, akan mudah untuk mencari headphone, handphone, serta kabel-kabel tanpa harus panik mencari-cari.
Selain rapi, menempatkan meja gaming dengan sesuai juga dapat dengan mudah menemukan benda-benda yang diperlukan.
Singkirkan Barang tak Terpakai
Pentingnya membersihkan meja gaming secara rutin dari berbagai tumpukan barang yang sudah tidak terpakai.
Sebelum menyingkirkan barang-barang tersebut, pertimbangkan secara realistis apakan masih diperlukan dan memiliki nilai guna.
Dengan menyingkirkan barang-barang tak terpakai, akan membuat meja gaming lebih bersih, nyaman, dan lega. Hal tersebut dapat mempengaruhi performa saat bermain game.
Spesifikasi Meja Gaming GD814
Meja gaming Fantech GD814 menawarkan berbagai fitur menarik yang mampu menunjang kenyamanan bagi penggunanya. Salah satunya adalah meja gaming ini memiliki fitur electric adjustable gaming desk yang mampu mempermudah dan memberikan kenyamanan.
Dengan fitur tersebut, para gamers dapat memberikan performa terbaiknya saat bermain game.
Sebelum membahas keunggulan dari meja gaming dari Fantech ini, simak pembahasan spesifikasi berikut sebagai bahan pertimbangan sebelum membeli:
Nama Model | Fantech Electric Adjustable Gaming Desk |
Model | GD814 Meja Gaming |
Height Controller | YA |
Cup Holder | YA |
Headset Holder | YA |
Dimensi Produk |
|
Material | Metal |
Itulah spesifikasi yang ditawarkan dari meja gaming Fantech GD814. Sangat menarik dan worth it dengan kualitasnya, bukan?
Review Meja Gaming GD814
Meja gaming Fantech GD814 adalah meja gaming yang dapat dijadikan referensi meja dengan kualitas dan fitur-fitur terbaik yang ditawarkan. Menjadi meja gaming yang memiliki fitur adjustable height yang dapat menambah kenyamanan saat bermain game.
Saat membeli Fantech Meja Gaming GD814, pada dalam packaging box terdapat berbagai macam part meja gaming, buku panduan perakitan, dan buku garansi. Dilansir dari YouTube Fantech, semua part meja gaming di-packing dengan rapi dalam packaging box-nya.
Proses perakitan meja gaming ini pun cukup mudah, dikarenakan petunjuk dalam buku panduan perakitan dibuat dengan jelas dan terdapat simbol perakitan pada part dengan jelas.
Memiliki desain warna hitam glossy dan licin yang membuat meja gaming ini terlihat minimalis dan modern.
Meja gaming ini memiliki dimensi meja dengan panjang 140 cm, lebar 60 cm, dan tinggi 74-119 cm dapat di adjust sesuai kebutuhan. Didukung dengan fitur Adjustable Height yang membuat pengalaman bermain game menjadi lebih nyaman dan dapat meningkatkan performa saat bermain.
Aspek Visual
Saat pertama dilihat, visual dari meja gaming GD814 minimalis, modern, dan eye catching. Dengan warna hitam glossy dan permukaan yang licin, membuatnya terlihat luas dan minimalis.
Meja gaming GD814 didesain dengan permukaan yang licin, minimalis, dan modern. Permukaannya yang licin membuat kesan minimalis dan mewah untuk space bermain game.
Dengan visual yang minimalis dan modern, selain untuk bermain game, meja gaming GD814 tersebut juga dapat dijadikan sebagai meja kerja.
Pada bagian kiri meja, terdapat tombol untuk menaikkan dan menurunkan meja sesuai dengan kebutuhan. Hal tersebut dapat menambah rasa kenyamanan saat bermain game.
Aspek Fitur
Meja gaming Fantech GD814 memiliki banyak fitur yang dapat dinikmati saat bermain game. Meja gaming ini saat nyaman digunakan untuk berjam-jam bermain game, maupun melakukan aktivitas didepan layar lainnya.
Berikut beberapa fitur unggulan dari meja gaming Fantech GD814:
Fitur Height Controller
Pada review meja gaming GD814 terdapat fitur unggulan meningkatkan tinggi meja secara otomatis. Dapat menyesuaikan tinggi meja sesuai dengan kebutuhan hanya dengan menekan tombol yang ada pada meja dan meja akan naik atau turun secara otomatis.
Hal tersebut akan menciptakan kenyamanan saat bermain game, khususnya pada tangan dan punggung.
Memiliki Headset Holder
Meja gaming GD814 didesain dengan memiliki headset holder pada bagian kanan bawah meja untuk menyimpan headset. Hal tersebut akan membuat space meja lebih luas yang membuat semakin nyaman saat bermain.
Memiliki Cup Holder
Saat bermain game, seringkali terjadi insiden gelas tumpah yang mengganggu waktu bermain game. Namun, pada review meja gaming GD814 telah dilengkapi dengan cup holder untuk memberikan space gelas sehingga tidak mengganggu saat bermain.
Dengan fitur ini, para gamer dapat membuat lebih nyaman saat bermain dan bisa fokus tanpa kehausan saat sesi permainan game.
Penempatan Kabel yang Rapi dengan dukungan Cable Management
Pada review meja gaming GD814 kali ini, kita akan membahas fitur cable management. Terdapat 5 step sistem manajemen kabel yang terdiri dari:
- 2 Grommet Meja,
- 2 Pemegang Kabel, dan
- 1 Jaring Braket yang kokoh untuk mengatur kabel-kabel.
Hal tersebut dapat membuat set up meja gaming yang tertata dengan rapi, sehingga dapat meningkatkan performa saat bermain game.
Harga Meja Gaming Fantech GD814
Hanya dengan harga Rp 2,899,000, para gamer dapat memiliki dan menikmati fitur-fitur menarik yang disediakan dari meja gaming Fantech GD814.
Harga tersebut sudah termasuk dengan garansi resmi serta dapat menikmati material meja yang berkualitas, fitur-fitur menarik, dan garansi.
Bagaimana menurut kamu? Apakah worth it dengan harga dan fitur yang ditawarkannya?