
Cara Transfer OVO ke DANA – Saat ini, aplikasi dompet digital menjadi salah satu fasilitas bertransaksi yang bisa digunakan oleh semua orang. Dompet digital yang bisa Anda pilih pun cukup beragam, mulai dari OVO, Dana, GoPay, LinkAja, ShopeePay, dan masih banyak lagi lainnya. Berbicara mengenai transaksi keuangan, berikut ini akan dijelaskan bagaimana cara transfer OVO ke Dana 2023.
Perlu Anda ketahui, bahwa aplikasi dompet digital OVO menjadi salah satu produk dengan pengguna terbanyak diantara jenis dompet digital lainnya. Hal ini disebabkan karena OVO bisa digunakan sebagai system pembayaran pada beberapa merchant sekaligus, seperti halnya Grab, Tokopedia, Lazada, dan lain sebagainya.
Selain itu, apliaksi dompet digital dari OVO ini juga memiliki beragam fitur yang cukup menarik untuk Anda coba, seperti halnya transfer, top up, dan lain sebagainya. Nah, dari sekian banyak pengguna OVO, banyak pula yang masih bertanya apakah aplikasi dompet digital ini bisa melakukan transfer selain ke sesama pengguna OVO?
Maka jawabannya adalah bisa. Namun, memang cara tidak bisa secara langsung seperti ketika Anda transfer saldo ke sesame akun OVO. Sebagai contoh ketika Anda ingin transfer saldo OVO kea kun Dana, maka prosesnya tidak bisa langsung ke aplikasi Dana, melainkan harus memanfaatkan fitur transfer ke rekening bank.
Namun, bagi setiap pengguna yang akan melakukan hal ini diwajibkan untuk mengetahui syarat dan ketentuan yang berlaku terlebih dahulu. Selain itu, tentunya juga akan ada tambahan berupa biaya admin yang harus Anda bayarkan tiap kali melakukan transaksi selain ke sesama OVO.
Nah, bagi Anda yang penasaran dan ingin tahu mengenai bagaimana cara transfer saldo dari aplikasi OVO kea kun Dana, maka silahkan simak ulasannya berikut ini.
Tentang E-Wallet OVO
E-wallet OVO adalah sistem pembayaran digital yang dikembangkan oleh PT Visionet Internasional, perusahaan yang berbasis di Indonesia. E-wallet ini dapat digunakan untuk melakukan berbagai transaksi seperti belanja online, pembayaran tagihan, dan top-up saldo.
Untuk menggunakan e-wallet OVO, Anda harus terlebih dahulu mengunduh aplikasi OVO melalui Google Play atau App Store. Setelah mengunduh aplikasi, Anda dapat membuat akun OVO dengan mengisi informasi yang diperlukan seperti nama, nomor telepon, dan email. Setelah akun dibuat, Anda dapat melakukan top-up saldo melalui berbagai metode seperti transfer bank, kartu kredit, atau melalui minimarket yang bekerja sama dengan OVO.
E-wallet OVO juga memiliki fitur unik yang memungkinkan Anda untuk menukarkan saldo OVO dengan berbagai hadiah seperti voucher belanja, kupon diskon, dan bahkan uang tunai. Selain itu, e-wallet OVO juga dapat digunakan untuk melakukan transaksi di berbagai merchant yang bekerja sama dengan OVO, seperti restoran, toko retail, dan jasa transportasi.
E-wallet OVO juga dilengkapi dengan fitur keamanan yang kuat, seperti verifikasi 2-langkah dan enkripsi data untuk melindungi informasi pribadi dan transaksi Anda. Dengan semua fitur yang ditawarkan, e-wallet OVO menjadi pilihan yang tepat bagi Anda yang ingin melakukan transaksi digital dengan aman dan nyaman.
Kelebihan E-Wallet OVO
E-wallet OVO adalah sistem pembayaran digital yang dikembangkan oleh PT Visionet Internasional, perusahaan yang berbasis di Indonesia. E-wallet ini menawarkan berbagai kelebihan yang membuatnya menjadi pilihan yang populer di kalangan pengguna di Indonesia. Berikut adalah beberapa kelebihan dari OVO:
- Mudah digunakan: OVO dapat digunakan dengan mudah melalui aplikasi yang dapat diunduh di Google Play atau App Store. Selain itu, OVO juga dapat digunakan di berbagai merchant yang bekerja sama dengan OVO, seperti restoran, toko retail, dan jasa transportasi.
- Promo dan diskon: OVO memberikan pelanggan akses ke berbagai promo dan diskon eksklusif, termasuk cashback dan potongan harga. Selain itu, pelanggan juga dapat mengumpulkan poin yang dapat ditukarkan dengan berbagai hadiah.
- Fitur tambahan: OVO dilengkapi dengan fitur tambahan seperti split bill, yang memungkinkan pelanggan untuk membayar dengan teman atau keluarga. Selain itu OVO juga memiliki fitur OVO cash yang memungkinkan pengguna untuk mentransfer uang ke sesama pengguna OVO.
- Dukungan: OVO memiliki tim dukungan pelanggan yang siap membantu pelanggan dalam mengatasi masalah yang mungkin dihadapi dalam proses transaksi.
- Keamanan: OVO dilengkapi dengan fitur keamanan yang kuat, seperti verifikasi 2-langkah dan enkripsi data untuk melindungi informasi pribadi dan transaksi pelanggan.
- Integrasi dengan merchant: OVO bekerja sama dengan banyak merchant seperti restoran, toko retail, dan jasa transportasi sehingga memudahkan pengguna untuk melakukan transaksi di merchant tersebut.
Dengan kelebihan-kelebihan tersebut, OVO menjadi pilihan yang tepat bagi Anda yang ingin melakukan transaksi digital dengan aman, nyaman dan menguntungkan. Namun selalu waspada dengan modus-modus phising yang sering dilakukan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab.
Apakah E-Wallet OVO aman ?
E-wallet OVO adalah sistem pembayaran digital yang dikembangkan oleh PT Visionet Internasional, perusahaan yang berbasis di Indonesia. E-wallet ini menawarkan berbagai fitur keamanan untuk melindungi informasi pribadi dan transaksi pengguna. Namun, seperti e-wallet lainnya, OVO juga memiliki risiko keamanan yang perlu diwaspadai.
OVO menggunakan teknologi enkripsi yang kuat untuk melindungi informasi pribadi dan transaksi pengguna. Selain itu, OVO juga dilengkapi dengan fitur verifikasi 2-langkah yang meminta konfirmasi kode verifikasi melalui SMS atau aplikasi authenticator setiap kali pengguna masuk ke akun OVO. Fitur ini membuat transaksi pengguna menjadi lebih aman dan tidak mudah dibajak.
OVO juga memiliki tim dukungan pelanggan yang siap membantu pengguna dalam mengatasi masalah yang mungkin dihadapi dalam proses transaksi. Selain itu OVO juga memiliki sistem deteksi anomali yang akan mendeteksi aktivitas yang tidak normal dan mengambil tindakan yang diperlukan untuk melindungi akun pengguna.
Namun, seperti yang telah disebutkan sebelumnya, e-wallet OVO seperti e-wallet lainnya juga memiliki risiko keamanan yang perlu diwaspadai. Misalnya, pengguna harus waspada terhadap phishing dan penipuan yang mungkin terjadi. Oleh karena itu, selalu pastikan untuk tidak mengklik link yang diterima dari pihak yang tidak dikenal dan jangan pernah memberikan informasi pribadi atau kata sandi kepada siapapun.
Secara keseluruhan, OVO dapat dikatakan aman untuk digunakan namun pengguna harus tetap waspada dan memperhatikan keamanan akun mereka sendiri. Jangan ragu untuk menghubungi tim dukungan OVO jika Anda memiliki masalah atau pertanyaan tentang keamanan akun Anda.
9 Cara Transfer OVO ke DANA
Syarat Transfer OVO ke Akun Dana
Dalam melakukan hal apapun, tentu saja akan ada syarat dan ketentuan berlaku yang wajib Anda patuhi. Sama halnya jika Anda ingin melakukan proses transfer saldo dari aplikasi OVO ke akun Dana, maka akan ada beberapa syarat dan ketentuan yang harus Anda ikuti.
- Pertama, pastikan terlebih dahulu bahwa akun OVO Anda sudah di upgrade ke OVO Premier.
- Kedua, pastikan juga bahwa Anda memiliki saldo yang lebih dari cukup untuk proses transfer ini.
- Terakhir, silahkan Anda lengkapi kode virtual OVO yang dibutuhkan.
Biaya Layanan Transfer OVO ke Dana
Tidak hanya syarat dan ketentuan saja yang harus Anda perhatikan, namun juga Anda harus mengetahu terlebih dahulu mengenai biaya layanan yang ditetapkan. Dalam poin ini, yang harus Anda pahami adalah berapa biaya layanan atau biaya admin top up Dana melalui OVO yang akan dibebankan.
Jika dilihat dari ketentuan yang berlaku, maka untuk sekali transaksi Anda akan dikenakan biaya layanan atau biaya admin sebesar 2.500 rupiah. Biaya tersebut terbilang lebih mahal jika dibandingkan dengan ketika Anda melakukan top up OVO menggunakan rekening bank, yakni hanya sebesar seribu rupiah saja.
Lalu, untuk minimal transfernya sendiri adalah sebesar 10 ribu rupiah yang berlaku untuk semua rekening tujuan. Mungkin akan terbilang besar jika Anda memiliki saldo yang pas-pasan.
Berikut Ini Cara Transfer OVO ke Dana
Jika Anda sudah paham terkait dengan penjelasan syarat dan ketentuan yang harus Anda patuhi sebelum melakukan transaksi berupa transfer saldo, dan paham juga dengan biaya layanan atau biaya admin yang sudah ditentukan tersebut, maka Anda pun bisa mengikuti cara-cara transfer OVO ke Dana sebagai berikut ini.
-
Buka Aplikasi OVO
Langkah pertama yang harus Anda lakukan sebelum melakukan transfer saldo OVO ke Dana adalah dengan membuka aplikasi OVO terlebih dahulu. Caranya, silahkan Anda masukkan security code atas akun OVO Anda tersebut. Jangan lupa juga untuk memastikan bahwa smartphone Anda sudah terhubung dengan koneksi internet yang stabil.
-
Pilih Menu Transfer
Setelah Anda berhasil masuk ke akun OVO, maka Anda pun akan disambut dengan tampilan utama dari aplikasi OVO tersebut. Silahkan Anda pilih menu transfer yang ada pada pilihan fiturnya.
-
Klik ke Rekening Bank
Setelah Anda pilih menu transfer, maka Anda akan diberikan dua pilihan jenis transaksi, yakni ke sesame OVO atau ke rekening bank. Pada tahap ini, Anda cukup pilih ke rekening bank.
-
Pilih Jenis Bank
Setelah Anda memilih opsi transaksi, maka hal selanjutnya yang harus Anda lakukan adalah memilih jenis bank tujuan. Untuk Anda yang ingin mentransfer saldo dari aplikasi OVO kea kun Dana, maka silahkan Anda pilih saja bank CIMB Niaga.
-
Masukkan Nomor Rekening
Setelah itu, silahkan Anda masukkan saja nomor rekening tujuan. Karena Anda ingin transfer ke Dana, maka silahkan Anda masukkan kode bank 8059 dan kemudian diikuti dengan nomor handphone dari akun Dana tujuan Anda.
Sebagai catatan, jangan sampai Anda salah mengetikkan nomor akun Dananya, ya. Pastikan bahwa memang nomor tersebut sudah benar.
-
Tentukan Nominal
Jika sudah mengetikkan nomor rekening tujuannya, maka hal selanjutnya yang harus Anda lakukan adalah menuliskan nominal top up yang Anda inginkan. Namun, perlu Anda ketahui terlebih dahulu bahwa ada minimal nominal untuk Anda bisa melakukan proses transfer ini.
Biasanya, minimal yang bisa Anda transfer adalah 10 ribu rupiah. Jika nominal sudah Anda isikan, maka silahkan Anda lanjut dengan klik lanjutkan.
-
Konfirmasi Transfer
Langkah berikutnya yang harus Anda lakukan adalah cukup cek transaksi yang akan Anda proses. Jika memang semua data sudah benar, maka silahkan Anda klik transfer.
-
Input PIN OVO
Langkah terakhir yang perlu Anda lakukan adalah dengan menginputkan PIN OVO yang biasa Anda gunakan.
Jika semua proses dan langkah diatas sudah Anda lakukan dengan benar sesuai urutannya, maka transaksi yang Anda lakukan pun sudah berhasil. Dengan begitu maka transfer saldo dari aplikasi OVO kea kun Dana pun sukses Anda lakukan.
Jadi bagaimana, apakah langkah dalam melakukan transaksi berupa transfer dari aplikasi OVO kea kun Dana ini cukup mudah untuk Anda lakukan? Dimana, semua pengguna aplikasi OVO cukup memanfaatkan beragam fitur transfer ke rekening bank yang ada pada aplikasi tersebut.
Sampai disini bisa ditarik kesimpulan bahwa aplikasi OVO ternyata memang bisa Anda manfaatkan atau gunakan untuk kirim saldo ke beberapa jenis dompet digital yang Anda inginkan. Hanya saja, tentunya tidak semua rekening bank bisa Anda gunakan dalam transaksi jenis ini. Jadi, sangat disarankan untuk Anda menggunakan jenis bank dari CIMB Niaga saja.
Itulah beberapa cara transfer OVO ke Dana 2023 yang bisa Anda coba. Namun perlu diingat lagi untuk tetap mematuhi semua syarat dan ketentuan yang berlaku, ya! Serta jangan lupa juga memastikan saldo cukup untuk membayarkan biaya administrasi dan minimal transfer yang sudah ditetapkan sebelumnya. Jika Anda mau transfer sebaliknya dari Dana ke OVO, Anda bisa membaca artikel ini Cara Transfer DANA ke OVO 2023. Semoga artikel ini membantu Anda.