5 Hero Paling Laku di Week 1 MPL ID Season 11, Kuat Semua!
Memasuki week 2 tentu kita bisa membahas sedikit mengenai hero-hero yang jadi andalan pada week 1 lalu.
Meskipun bukan 100% jadi patokan bermain namun bisa dibilang hero-hero ini masih sangat kuat dan sangat layak kamu gunakan juga ketika bermain rank. Ada siapa saja ya?
BACA JUGA: Apa Benar Nantinya Ada Sukuna di Skin Jujutsu Kaisen Milik Yin?
Fredrinn – 17 Pick
Bisa dibilang meskipun beberapa kali di ban hero ini lebih sering digunakan untuk kontes. Karena memang secara role Fredrinn kini sangat kuat untuk isi jungle. Walaupun dia juga bisa kalian gunakan di sisi explaner.
Tak heran mengapa hero yang awalnya kurang digunakan ini menjadi populer, dia bisa dibilang sangat lengkap karena punya durability, damage serta CC.
Pharsa – 12 Pick
Untuk highground pemain banyak gunakan Pharsa dibandingkan Yve yang memang lebih sering di ban. Hero ini tak sama sekali di ban dan mendapatkan pick yang lumayan tinggi. Damage burst hero ini memang besar dan cocok untuk membunuh Marksman dari jarak jauh.
Claude – 11 Pick
Untuk Marksman ada Claude yang diandalkan terutama untuk masuk ke backline musuh baik incar Marksman ataupin Mage.
Mobilitas hero ini tinggi meskipun damage di early game terbilang sangat minim. Namun jika sudah punya item hero ini bisa langsung melibas banyak hero sekaligus.
Karrie – 11 Pick
Meskipun di nerf nyatanya hero ini sangat mematikan terutama untuk hero-hero tebal. Tak jarang dia dilepas untuk melawan hero-hero tebal layaknya Fredrinn, Gloo dan lainnya.
Nerf yang ada juga hanya untuk early game dan late game terbukti masih sangat kuat.
Lapu-Lapu – 11 Pick
Bukan cuma Marksman namun Lapu-Lapu diandalkan untuk incar backline lawan. Dia bisa langsung loncat ke belakang dengan Ultimatenya, belum lagi jika dicombo dengan Flicker, bisa membuat hero-hero backliner ketar-ketir.
Nah, itu dia hero-hero paling laku di week 1 MPL ID Season 11, bisa nih buat kamu pakai di rank karena terbukti kuat-kuat semua.
Kamu juga bisa nih prediksi hero-hero yang laku di week 2 nanti, apakah masih mereka atau ada hero baru yang dipakai ya?
BACA JUGA: 3 Hero OP Mobile Legends Wajib Ban di Februari 2023 Ini
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.