Biodata dan Profil Onic JarJar Lengkap, Si Pro Player yang Sempat Sabet Gelar “ The Predator”

  • 7meteresport
  • April 23, 2023
  • Comments Off on Biodata dan Profil Onic JarJar Lengkap, Si Pro Player yang Sempat Sabet Gelar “ The Predator”
profil onic jarjar
Sumber: Instagram @onics.esports

Bagi para penggemar Free Fire, tentu sudah tidak asing lagi dengan profil Onic JarJar (Jars). Terlebih, namanya semakin melejit setelah mendapatkan gelar The Predator tidak hanya sekali saja melainkan dua kali ia raih.

Gelar ini ia dapatkan setelah berhasil memenangkan pertandingan di Free Fire Indonesia Masters 2020 Fall dan juga Free Fire Master League Season 3 Division 1.

Jelas kehadirannya menjadi momok yang cukup menakutkan bagi para pemain lainnya di masa tersebut. Namun siapa sebenarnya Jars ini? Yuk kenalan dengan profil Onic JarJar lebih dekat sekarang juga!

Biodata dan Profil Onic JarJar

JarJar atau yang sebenarnya juga dikenal baik dengan sebutan Jars merupakan salah satu pro player Free Fire yang telah berkarir sejak pertengahan tahun 2019 lalu.

Nama panggungnya sendiri diambil dari nama aslinya yaitu Nur Ivaldi Fajar dan ia lahir pada 8 Februari 2001. Pada awal debutnya ia langsung bergabung dengan ONIC Valhalla pada usia yang terbilang cukup belia yaitu 17 tahun.

Barulah setelah itu, ia sempat dipindahkan beberapa kali selama berada dalam tim ONIC mulai dari Ares hingga yang terakhir Olympus sebelum akhirnya memutuskan untuk mengundurkan diri untuk berpindah tim ke RRQ di pertengahan tahun 2021.

Selama berada di tim landak kuning, profil Onic JarJar mulai banyak dikenali tidak hanya oleh sesama pro player namun juga penggemar dan pengamat game profesional karena pencapaian gelarnya sebagai The Predator.

Tentu gelar ini ia dapatkan atas performanya yang begitu gemilang pada beberapa pertandingan yang diikutinya terutama Free Fire Indonesia Masters 2020 Fall.

Supaya bisa mengenal salah satu pemain hebat ini, berikut adalah rangkuman biodata dan profil Onic JarJar yang dapat kamu simak, yaitu:

  • Nama Lengkap: Nur Ivaldi Fajar
  • Tanggal Lahir: Riau, 11 Februari 2001 (22 Tahun per 2023)
  • Asal: Payakumbuh, Sumatera Barat 
  • Agama: Islam
  • Status Pemain: inactive
  • Tim terakhir: RRQ Kazu
  • Akun Instagram: @n.ifajar

Profil Onic JarJar, Perjalanan Karir dan Deretan Prestasinya yang Luar Biasa

profil onic jarjar
Sumber: Instagram @onics.esports

Sejak memutuskan untuk menjadi pemain profesional di tahun 2019, JarJar langsung memutuskan untuk secara resmi bergabung dengan salah satu tim terbaik di Indonesia yaitu Onic dengan maskot andalannya yaitu Landak Kuning.

Uniknya jauh sebelum bergabung dengan Onic, Jarjar sudah dikenal di kalangan komunitas Free Fire sebagai seorang joki supaya bisa mendapatkan uang tambahan.

Hal ini berbuah manis dengan semakin meningkatnya penguasaan skill yang dimiliki selama pertandingan hingga membuatnya menjadi pemain profesional yang matang dan dewasa hingga hari ini.

Namun pencapaiannya ini tentu tidak terlepas dari perjalanan karirnya dalam dunia Free Fire ini sedari bangku sekolah, diantaranya adalah:

Sempat Menjadi Joki untuk Mendapatkan Uang Jajan Tambahan

Mungkin masih banyak penggemar Free Fire yang belum tahu jika sebelum memutuskan untuk berkarir sebagai pemain profesional, Jarjar sempat memutuskan untuk menjadi joki game bagi kenalan-kenalannya.

Melalui salah satu wawancaranya di dalam kanal Youtube Adji Sven, JarJar pernah menjadi joki rank supaya bisa membeli smartphone baru yang lebih mumpuni tanpa perlu merepotkan kedua orang tuanya.

Walaupun bukan untuk ditiru, kegiatannya ini bahkan sempat membuatnya bolos sekolah hingga 6 bulan dengan menggunakan device “kentang” miliknya dengan spesifikasi yang rendah.

Hal tersebut ia lakukan semata-mata untuk memenuhi kebutuhan akan hobinya sehingga ia harus berusaha dengan bekerja keras untuk bisa mendapatkan yang diinginkan.

Selain untuk bisa mendapatkan yang diinginkan dengan uang hasil keringatnya sendiri, kerja kerasnya ini juga ia lakukan untuk melatih kemampuannya.

Memutuskan untuk Menjadi Pro Player karena Terinspirasi RRQ Legaeloth

Setelah akhirnya memiliki kemampuan yang cukup mumpuni karena banyak berlatih, JarJar memutuskan untuk menjadi pro player supaya bisa berlaga secara resmi di kompetisi-kompetisi bergengsi.

Ia mengaku bahwa keputusannya menjadi seorang pro player ini tidak terlepas dari sosok RRQ Legaeloth yang selalu menginspirasinya. Bahkan JarJar juga tidak ragu mengaku bahwa ia adalah penggemar berat Legaeloth dan akan dengan senang hati jika benar-benar bisa melakukan kolaborasi dengan idolanya.

Bergabung dengan Onic

Pada usia 17 tahun tepatnya tahun 2019, JarJar memutuskan untuk bergabung dengan ONIC Valhalla dan membentuk tim dengan tiga orang lainnya yaitu Justin, RGone, dan Vianca.

Bahkan hingga akhir ia berada di Onic, JarJar sempat dipindahkan untuk bermain pada tiga tim yang berbeda melihat peluang Free Fire yang berkembang pesat mulai dari Ares hingga Olympus.

Kemenangan Pertamanya di Free Fire Indonesia Masters 2020 Spring yang Spektakuler

Memang pada awal pertandingan perdananya yaitu Free Fire Indonesia Masters Season 2, hasil yang didapatkan masih kurang memuaskan yaitu peringkat 12. 

Namun Onic JarJar dan timnya berhasil memberikan hasil terbaik langsung di pertandingan keduanya dengan berhasil mendapatkan juara 1 di Free Fire Indonesia Masters 2020 Spring.

Jelas pencapaian ini menjadi batu lompatan bagi Onic khususnya dalam divisi Free Fire supaya bisa bekerja lebih keras dan maksimal lagi di masa depan.

Menyabet Gelar The Predator

Salah satu pencapaian paling besar dalam karirnya sehingga membuat profil Onic JarJar semakin dikenal oleh banyak orang yaitu saat menyabet gelar The Predator di Grand Final FFIM 2020 Fall.

Meskipun tidak berhasil mendapatkan juara utama dalam ajang kompetisi tersebut, Onic JarJar tampil dengan performa yang luar biasa dengan total 13 kill dari 6 pertandingan.

Bahkan atas prestasinya ini, ia berhasil mendapatkan hadiah sebesar $680 atau setara dengan Rp. 10 Juta Rupiah. Hal inilah yang masih membuatnya menjadi salah satu pemain Free Fire fenomenal hingga hari ini.

Bergabung dengan RRQ

profil onic jarjar
Sumber: Instagram @ff.esports.id

Pada pertengahan tahun 2021 tepatnya bulan Juli lalu, JarJar memutuskan untuk bergabung dengan RRQ setelah 2 tahun lebih berkarir dan bertanding untuk tim Landak Kuning.

Awalnya ia bergabung untuk tim RRQ Hades sebelum akhirnya tahun 2022 bermain untuk RRQ Kazu. Bahkan pada 2 pertandingan terakhirnya sebelum memutuskan untuk inactive, seluruh pertandingan yang dilakukannya berhasil meraih juara 1 yaitu pada ajang Dunia Games WIB Championship 2021: Professional dan Dunia Games WIB Season 14: Spesial Ramadhan.

Keputusan untuk Menjadi Pemain Inactive

Pada pertengahan tahun 2022 lalu, RRQ Kazu mengabarkan hal yang membuat banyak penggemar Free Fire bertanya-tanya dengan mengeluarkan salah satu bintang rusher milik mereka yaitu JarJar dari final transfer window FFML S6 Divisi 1.

Terlebih JarJar sangat berjasa dengan membawa RRQ Kazu dari FFML S5 Divisi 2 ke Divisi 1 bahkan hingga meraih medali emas di SEA Games 2021 Free Fire.

Menariknya, pernyataan dari pelatih saat itu, keputusan ini dilakukan sebagai salah satu alasan strategi untuk bisa memberikan variasi permainan yang lebih terbaru.

Sayangnya, terhitung hingga hari ini belum ada kejelasan mengenai status salah satu pemain Free Fire Indonesia ini, bahkan akun Instagram-nya sudah tidak lagi mencatut nama RRQ dan Youtube-nya sementara juga masih dinonaktifkan.

Namun apapun itu, tidak menutup prestasi dari rangkaian profil Onic JarJar yang pernah ditorehkan selama ini.

Nah itulah profil Onic Jarjar, beserta biodata lengkap dan perjalanan karirnya hingga kondisinya hari ini yang perlu kamu ketahui.

Tetapi sebagai seorang penggemar, hal yang bisa kita lakukan adalah tetap mendukungnya supaya bisa segera comeback dengan prestasi-prestasi terbarunya!