Tahukah kalian bahwa hero tank op Mobile Legends satu ini masih jadi tanker yang paling tebal darahnya diantara tanker lainnya.
Hero-hero tank di Mobile Legends adalah hero yang punya defense dan darah sangat tebal, hal ini bertujuan agar mereka bisa jadi pelindung timnya saat war berlangsung.
Terkait hal itu mungkin kalian penasaran kan siapa sih hero tank yang punya darah paling tebal di antara tanker Mobile Legends lainnya, penasaran? Simak ulasannya versi SPIN Esports.
BACA JUGA : Kasian Banget, Hero Fighter MLBB Ini Kena Nerf Lumayan Besar
Hylos
Hero tersebut adalah Hylos, yap Hylos sendiri merupakan salah satu tank veteran di Mobile Legends.
Sudah sejak lama hero tank satu ini dikenal sebagai hero tank dengan darah paling tebal, tak ada hero yang menyamai ketebalan darah Hylos.
Saking tebalnya Hylos, bahkan hero core lawan butuh waktu sangat lama untuk membunuhnya jika satu lawan satu.
Karena satu-satunya cara untuk mengalahkan Hylos adalah dengan melakukan ganking terhadapnya dan juga terus memberikan damage ke dia.
Perlu kalian ingat juga bahwa untuk menembus darah Hylos yang tebal itu tak bisa menggunakan basic attack atau skill saja.
Kalian juga wajib membeli item-item tertentu agar darah Hylos saat diserang berkurang drastis, itu juga kalau Hylos tak membeli item defense.
Saat dia membeli item defense penambah darah dan penguat pertahanannya maka semakin sulit pula kalian untuk membunuhnya.
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, ikuti Instagram dan Youtube kita ya spinners.