[Guide Mobile Legends] Build Baxia Versi Top Global

[Tutorial Mobile Legends] Build Baxia Versi Top Global

Beberapa saat lalu, saya telah membuat pembahasan tentang Cara Main Hero Clint Mobile Legends. Kali ini, saya akan membahas tentang potensi hero Tank dalam kemasan build Baxia versi Top Global!

Penasaran dengan potensi yang dimiliki hero satu ini? Mari langsung saja kita bahas!

Mengenal Hero Baxia MLBB

Item Counter Ruby. Baxia

Item Counter Ruby. Baxia

Baxia merupakan salah satu hero Tank yang memiliki mobilitas tinggi. Hero satu ini cocok dimainkan sebagai roamer di Mobile Legends.

Kemampuan unik Baxia terletak pada skill pasif miliknya, yang mana skill ini sangat bagus untuk meng-counter hero-hero dengan regen tinggi, misalnya Esmeralda dan Uranus.

Hero apapun yang memiliki regen akan cukup sulit mengalahkannya, terlebih jika menggunakan build Baxia versi Top Global. Oleh karena itu, Baxia sering digunakan jika ada hero-hero tersebut dan meng-counternya.

Review Hero Baxia MLBB

Baxia adalah salah satu hero Tank di Mobile Legends yang masih sangat berguna dan dapat menyesuaikan meta dengan baik sampai saat ini.

Baxia sendiri memiliki nilai plus-nya sendiri, dimana dia bisa digunakan sebagai counter natural hero lawan yang memiliki kemampuan lifesteal.

Bermain Baxia dibutuhkan kerja sama tim yang baik agar bisa menciptakan suatu sinergi kombo yang hebat dengan rekan setim kalian.

Baxia selain cocok digunakan sebagai Tank dia juga bisa dimanfaatkan sebagai initiator untuk membuka war dalam suatu gameplay.

Didukung dengan tingkat durability-nya yang tinggi hero Tank satu ini akan sangat kuat untuk menjadi tameng di lini depan ketika war.

Kelebihan Hero Baxia Mobile Legends

  • Memiliki Durability Tinggi

Dikarenakan Baxia merupakan hero dengan role Tank, sudah dipastikan hero ini memiliki tingkat durability yang tinggi.

Baxia sendiri dapat menerima damage yang besar dan dapat bertahan dalam jangka waktu yang cukup lama.

  • Cocok Digunakan untuk Teamfight/War

Baxia juga menjadi salah satu hero Tank yang cocok digunakan untuk melakukan teamfight.

Selain menjadi Tank, Baxia juga cocok digunakan sebagai initiator yang berperan untuk membuka war dengan baik. Baxia bisa memanfaatkan skill satunya untuk membuka war dengan cara menabrak hero musuh.

  • Counter dari Hero Lifesteal

Baxia bisa menjadi counter bagi semua hero yang memiliki skill lifesteal. Baxia memiliki skill anti regen dimana dengan menggunakan skill ini kemampuan regen lawan akan terhambat.

Ada pengurangan sebesar 50% dari lifesteal yang seharusnya didapatkan oleh hero lawan. Kalian bisa memanfaatkan skill duanya dengan baik saat berada dalam war agar kemampuan lifesteal lawan menurun.

Dengan begitu, hero yang memiliki kemampuan lifesteal bisa kalian kalahkan dengan mudah.

Kelemahan Hero Baxia Mobile Legends

  • Lemah Terhadap Hero Crowd Control

Walaupun memiliki mobilitas yang baik, tetap saja tidak akan membuat Baxia dapat bergerak bebas dalam permainan.

Pergerakannya ini bisa dihambat oleh hero dengan kemampuan crowd control.

  • Lemah Terhadap Hero Burst Damage

Meskipun hero dengan role Tank, Baxia masih cukup lemah dalam menghadapi hero dengan kemampuan burst damage.

Baxia bisa dibuat kesulitan dengan kombo skill hero burst damage karena damage yang dihasilkan memang sangat besar.

  • Boros Mana Karena Penggunaan Skill-nya

Baxia sendiri dinilai sebagai hero Tank yang cukup boros penggunaan mana-nya. Karena boros mana, maka kalian harus bisa memanfaatkan setiap skill-nya dengan baik.

Skill Set & Combo Hero Baxia Mobile Legends

Skill Set Baxia MLBB

  • Skill Pasif – Baxia Mark

Baxia akan mengurangi damage yang terakhir diterima, kemudian Baxia akan mengurangi efek dari regenerasi hero lawan yang terkena dengan skill miliknya.

  • Skill 1– Baxia Shield Unity

Dengan skill ini, Baxia akan bergerak maju ke arah depan, kemudian menyebabkan efek stun pada target pertama yang terkena, gunakan kembali skill ini untuk bergerak dan meluncurkan Baxia ke atas sehingga dapat melewati pengulangan atau minion.

  • Skill 2– Shield of Spirit

Dengan penggunaan skill ini, Baxia akan melemparkan tameng/shield miliknya ke arah depan, jika tameng ini mengenai lawan yang sama beberapa kali, maka cooldown skill akan dikurangi.

  • Skill 3 Ultimate– Tortoise’s Puissance

Skill ultimate Baxia bernama Tortoise’s Puissance, yang memungkinkan Baxia akan melakukan dash ke arah depan dan membuat sebuah Lava Path di sepanjang jalurnya, kemudian efek ini akan memberikan damage pada lawan di jalurnya.

Ketika melakukan dash, Baxia akan mendapatkan pengurangan damage yang lebih banyak dari Baxia Mark.

Combo Skill Baxia MLBB

Sebagai hero Tank, Baxia sendiri memiliki combo yang relatif mudah untuk digunakan, berikut combo yang bisa kalian coba. Biasanya, para user Baxia Top Global menggunakan combo-combo di bawah ini.

Skill 1 > Ultimate > Skill 2

Pertama gunakan skill 1 untuk melakukan rotasi hingga melakukan serangan pada lawan, skill ini akan membuat Baxia berguling dan mendapatkan Movement Speed tambahan.

Berikutnya, kalian hanya perlu mengincar lawan dan lakukan serangan menggunakan ultimate agar lawan bisa mendapatkan serangan Lava yang mana berfungsi untuk menghambat dan memberikan damage pada areanya.

Terakhir gunakan skill 2 untuk menyerang lawan dengan tamengnya kalian juga bisa menggunakan basic attack untuk menambah serangan.

Item Build Baxia Versi Top Global Mobile Legends

Penggunaan build Baxia sangat penting digunakan dalam suatu teamfight dan kali ini merupakan build versi para Top Global. Ini bisa dijadikan referensi bagi kalian yang ingin mencicip varian Top Global ya.

  • Tough Boots

Item Tough Boots

Item Tough Boots

Item pertama wajib Baxia untuk movement yaitu Tough Boots. Baxia bisa menggunakan Tough Boots yang mana akan memberikan 40 Movement Speed dan juga efek pengurangan crowd control yang diterimanya, sehingga bisa bergerak dengan lebih lancar.

  • Antique Cuirass

Item_Antique Cuirass

Item_Antique Cuirass

Item kedua yang bisa kalian gunakan adalah Antique Cuirass, fungsi item ini agar bisa menahan serangan dari physical lebih kuat, sehingga kalian bisa bertahan dari serangan physical seperti Marksman, Assassin dan Fighter.

  • Athena’s Shield

Item Athena Shield

Item Athena Shield

Untuk meningkatkan pertahan dari hero Mage kalian bisa menggunakan Athena’s Shield, item ini menjadikan item pertahanan terbaik yang memberikan sebuah shield dan bisa menyerap damage, terutama hero-hero burst damage dengan serangan magical damage.

  • Cursed Helmet

Item_Cursed Helmet

Item_Cursed Helmet

Item berikutnya yang paling cocok digunakan Baxia adalah Cursed Helmet, merupakan salah satu item yang dimana akan memberikan pertahanan dari hero Mage sekaligus menambah damage untuk menyerang minion.

Dengan item ini, Baxia bisa melakukan clear wave dengan mudah, sehingga membuatnya bisa melakukan rotasi dan juga membersihkan lane dan bahkan bisa push lane.

  • Brute Force Breastplate

Item_Brute Force Breastplate

Item_Brute Force Breastplate

Item berikutnya yaitu Brute Force Breastplate merupakan item yang akan memberikan stack DEF pada penggunanya, item ini sangat meta dan banyak digunakan hampir untuk semua hero saat ini.

Kemampuan Brute Force Breastplate akan meningkatkan DEF sekaligus akan memberikan movement speed tambahan bila skill kalian mengenai lawan. Sehingga akan sangat cocok untuk digunakan Baxia yang memiliki mobilitas tinggi.

  • Immortality

Item_Immortality

Item_Immortality

Terakhir adalah Immortality yang memiliki kemampuan resurrect, item ini akan sangat cocok digunakan oleh Baxia. terlebih untuk digunakan ketika late game.

Sebagai salah satu item terbaik, Immortality akan membuat Baxia bisa hidup kembali setelah berhasil dikalahkan, sehingga dengan adanya item ini akan membuat Baxia bisa menyerang kembali setelah dikalahkan.

Rekomendasi Emblem & Battle Spell Baxia MLBB

Emblem Baxia Mobile Legends

Untuk penggunaan emblem, Baxia bisa menggunakan Custom Tank Emblem, kemudian kalian bisa menggunakan talent Tenacity, talent ini akan memberikan 35 Physical dan Magic Defense ketika HP di bawah 40%.

Kemudian untuk poin pertama kalian bisa menggunakan 3x Shield untuk meningkatkan Magic Defense, hal ini agar Baxia bisa bertahan dari serangan hero Mage di early game.

Terakhir poin kedua kalian bisa menggunakan 3x Fortress untuk menambah Physical Defense yang mana agar kalian bisa mendapatkan pertahanan yang tinggi di dari serangan physical.

Battle Spell Baxia Mobile Legends

Untuk penggunaan battle spell bagi Baxia, kalian bisa menggunakan 3 Battle Spell di bawah ini:

  • Revitalize
  • Flicker
  • Execute

Revitalize akan memberikan healing area pada Baxia, dengan menggunakan spell ini, kalian akan mendapatkan regen tambahan yang mana bisa memberikan HP tinggi dalam pertandingan.

Kedua ada battle spell Flicker, battle spell ini akan membuat Baxia bisa melakukan teleport ke arah yang ditentukan, Baxia akan memberikan serangan mendadak atau lari dengan mudah.

Terakhir adalah Execute yang mana kalian ingin memainkan Baxia sebagai offlaner, dengan ini Baxia akan mendapatkan serangan tambahan untuk mendapatkan last hit.

Counter Hero Baxia MLBB

  • Counter Hero Baxia #1: Karrie (Marksman)

Hero Karrie

Hero Karrie

Untuk hero counter Baxia pertama ada Karrie. Hero Karrie ini merupakan salah satu Marksman yang sangat bagus sekali untuk menghancurkan Tank sampai saat ini, karena Karrie mempunyai attack speed serta true damage yang sangat besar sehingga bisa membuat Tank menjadi sangat lemah.

  • Counter Hero Baxia #2: X-Borg (Fighter)

Hero X Borg

Hero X BorgSeperti yang bisa kita ketahui bersama bahwa X-Borg ini masih menjadi salah satu Fighter terkuat sampai saat ini karena mempunyai damage yang tidak masuk akal, bahkan hero Tank seperti Baxia tidak bisa bertahan lebih lama dari serangan X-Borg.

  • Counter Hero Baxia #3: Nana (Support/Mage)

Hero Nana

Hero NanaHero counter terakhir Baxia yaitu ada Nana. Mengapa Nana? Karena hero Support yang satu ini mempunyai efek Crowd Control yang menyebalkan dan sangat mengganggu sekali. Nana bisa membuat Baxia menjadi seekor kelinci kecil dan membuat Baxia tidak bisa berbuat banyak.

Bukan hanya itu saja, skill Ultimate yang dapat memberikan Stun dalam area yang besar, Baxia menjadi tidak bisa berbuat banyak.

Nah, itulah penjelasan tips seputar cara pakai hero, hingga item build Baxia versi Top Global di Mobile Legends.

Semoga dengan penjelasan ini, permainan Baxia kalian semakin baik, tak terkalahkan dan lebih maksimal.