Khusus Pemula, Simak 10 Tips Undawn Garena Indonesia!
Game baru dari Garena, Undawn, telah diluncurkan pada 29 Juni 2023 di Indonesia, Singapura, Malaysia, Filipina dan Thailand.
Undawn merupakan game bergenre Shooter Survival Open-World yang berceritakan sebuah kisah kekacauan serangan Zombie.
Melihat jenis game yang sudah tak asing lagi, judul ini sangat seru untuk dimainkan berjam-jam, baik bersama rekan ataupun bersenang-senang dalam mode solo.
Garena Undawn telah tersedia di platform Mobile seperti Android dan iOS. Bahkan, game bertahan hidup ini juga akan dirilis di PC pada masa mendatang.
[embedded content]
[embedded content]
BACA JUGA: 5 Alasan Harus Download Undawn, Lebih Seru Dari Resident Evil
Bagi kalian para gamer yang ingin merasakan sensasi bertahan hidup di tengah kerusuhan para Zombie, bekal pengetahuan sangat diperlukan agar dapat survive hingga akhir.
Nah, SPIN Esports telah mengulas sekitar 20 tips bermain Undawn khusus para pemula:
Penentuan Camp
Saat bermain Undawn, menentukan camp di hari pertama bakal berpengaruh pada laju permainan.
Usahakan memilih camp yang tepat dan terbaik untuk kalian huni agar tidak kesusahan dikemudian hari.
Hal tersebut penting lantaran akan memberikan banyak keuntungan.
Kalau telat, kesulitan akan melanda kalian wahai survivor.
Cooldown start
Ketinggalan start beberapa waktu bukan masalah besar. Pasalnya, Undawn memiliki batas level harian yang sudah ditentukan.
Jadi, jika survivor tidak bermain selama 1-3 jam pun tidak akan ada masalah selama tidak melewati riset harian.
Selesaikan misi harian
Menyelesaikan daily mission akan memberikan kalian banyak hadiah atau reward.
Usahakan selalu menyisihkan waktu untuk menyelesaikan misi harian serta memprioritaskannya agar survivor memiliki berbagai bekal mumpuni di dalam pertempuran.
Penuhi Limit Harian
Selain misi harian yang harus kalian selesaikan, kalian juga bisa memenuhi limit harian demi menunjang level karakter sehingga semakin kuat.
Jangan terburu-buru crafting
Kesalahan pemula di Undawn biasanya ialah mengincar equipment emas pada saat early game. Dengan merelakan gacha berkali-kali, itu akan memberikan kerugian tersendiri yang nantinya bakal berakibat fatal di level tinggi.
Perhatikan Parameter Metabolisme Karakter
Memperhatikan parameter metabolisme karakter dan selalu was-was akan hal tersebut sangat penting dalam bertahan hidup.
Jika tidak, beberapa debuff merugikan hanya akan menarik perhatian para zombie untuk memangsamu dengan mudah.
Eksplorasi Peta
Menjelajahi berbagai wilayah di map sangat penting demi navigasi. Pasalnya, beberapa barang seperti Menara pemancar, bounty, dan lainnya, bisa kamu dapatkan dengan cuma-cuma.
Jika berhasil menyelesaikan beberapa misi, survivor bakal dihadiahi reward apik sebagai modal memperkuat persiapan kalian.
Upgrade Camp Training Skill
Ingat untuk selalu upgrade camp training skill kalian. Mengapa demikian? Meningkatkan camp training skill dapat bermanfaat dalam bertahan hidup. Tak hanya itu saja, beberapa skill memiliki efeknya tersendiri yang bakal jadi penolong dikala genting.
Camp training skill sendiri memiliki beberapa pilihan seperti armor, damage, serta untuk health, dan sebagainya.
Fokuskan untuk upgrade yang sesuai dengan play style kalian.
Pilih Senjata Kedua Sesuai Gaya Bermain
Senjata kedua hanya dapat kalian pilih satu, jadi untuk kalian ingin memiliki senjata kedua lebih baik pilih dengan bijak senjata mana yang bagus untuk kalian dan sesuai dengan gaya bermain kalian.
Pasalnya senjata kedua milik kalian itu memiliki keunikan tersendiri, dan memiliki manfaatnya tersendiri seperti PVP, PVE, Support dan lain-lain.
Masak Makanan Menggunakan Resep
Terakhir, kalian bisa masak saat gathering.
Ketika kalian hendak memasak usahakan untuk menggunakan resep agar kalian mendapatkan buff sesuai dengan kebutuhan kalian.
Nah, seperti itulah 10 Tips Undawn Garena Indonesia agar kalian dapat bermain Undawn Garena dengan menyenangkan serta membuat kalian tambah keren.
BACA JUGA: Kesalahan Fatal Saat Bermain Undawn yang Harus Kalian Hindari
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, ikuti Instagram dan Youtube kita ya spinners.