Kuasai Lane dengan Build Esmeralda Offlaner!

Mobile Legends Wallpaper HD All Heroes. Esmeralda
Sumber: UHD Wallpaper

Beberapa hari yang lalu, saya telah membuat pembahasan tentang build hero Edith hyper. Kali ini, saya akan membahas tentang build khusus dari hero Tank/Mage populer, yakni build Esmeralda offlaner!

Penasaran dengan potensi build Esmeralda offlaner ini? Mari langsung saja kita bahas!

Sekilas tentang Hero Esmeralda MLBB

Hero Esmeralda

Hero EsmeraldaEsmeralda merupakan salah satu hero hybrid dengan role Tank/Mage dan memiliki spesialitas charge/burst damage.

Dengan kata lain, meskipun hero ini bertipe Mage/Tank, ia memiliki skill charge yang dapat mengejar musuh dan burst damage yang mematikan. Selain itu juga, ia memiliki durabilitas yang sangat tinggi sehingga dapat bertahan lama dalam teamfight.

Sebelum lanjut, mari kita bahas terlebih dahulu mengenai kelebihan dan kelemahan hero satu ini ya.

Kelebihan Hero Esmeralda Mobile Legends

  • Damage output yang besar

Damage hero ini dihasilkan berkat skill 2 miliknya yang bernama Stardust Dance. Selain memiliki damage yang besar, skill ini juga memiliki cooldown yang singkat dan cepat.

Para player juga dapat melakukan spam skill dengan menggunakan variasi combo yang berbeda, biasanya player menggunakan combo skill 1 dan skill 2 untuk melakukan spamming skill dan juga menghindari crowd control lawan.

  • Memiliki skill escape

Kelebihan berikutnya yaitu memiliki skill escape atau melarikan diri yang cukup baik. Skill ini terletak pada skill 1 dan juga ultimate miliknya.

Gunakanlah skill ini apabila kalian sedang terpojok atau sedang dalam situasi di-ganking oleh lawan, dengan begitu harapan hidup hero ini masih ada.

Tidak hanya itu juga, dengan penggunaan skill miliknya, movement speed Esmeralda juga akan bertambah sehingga akan mudah untuk mengejar hero lawan atau ganking lawan secara tiba-tiba.

  • Cooldown skill yang singkat

Kemampuan terakhirnya memiliki durasi skill cooldown yang singkat dan cepat. Sebab kita tahu bahwa hero ini sangat mengandalkan skill yang dimiliki, dengan begitu dengan adanya cooldown skill yang singkat, para player bisa melakukan spamming skill kepada hero lawan.

Kelemahan Hero Esmeralda Mobile Legends

  • Tidak ada skill crowd control

Selanjutnya yaitu kelemahan yang dimiliki Esmeralda terletak pada skill miliknya. Kelemahan pertama yaitu tidak memiliki skill crowd control.

Sangat aneh jika dibilang hero Tank/Mage tidak memiliki skill penting tersebut. Dengan begitu, Esmeralda sedikit sulit digunakan sebagai penghambat gerakan hero lawan yang lincah.

  • Mudah Di-counter

Kelemahan berikutnya mudah di-counter oleh hero musuh, terutama hero dengan kemampuan stun, silent ataupun burst damage

Hero yang memiliki kemampuan stun dapat menggagalkan stack shield milik Esmeralda, sehingga ia tidak memiliki shield untuk menahan HP miliknya.

  • Sulit farming di early game

Kelemahan terakhir yaitu sulit melakukan farming. Biasanya para pro player mengandalkan Esmeralda sebagai hero hyper carry ataupun offlaner. Tetapi jika mengandalkan sebagai core, sebaiknya jangan dicoba karena sangat sulit melakukan farming.

Item Build Esmeralda Offlaner

Kembali ke topik utama, kali ini kita kupas tuntas mengenai build item Esmeralda dengan item offlaner nih. Apa saja itu? mari kita bahas langsung!

  • Warrior Boots

Item_Warrior_Boots

Item_Warrior_BootsItem pertama yang wajib dibeli Esmeralda yaitu item movement, disini kami menyarankan untuk menggunakan Warrior Boots karena akan meningkatkan movement speed agar roaming lebih cepat dan tambahan armor agar Esmeralda menjadi lebih aman nantinya.

  • Enchanted Talisman

Item selanjutnya yaitu Enchanted Talisman. Efek item ini akan mendapatkan cooldown reduction, dikarenakan Esmeralda sangat bergantung pada penggunaan skill miliknya dan juga efek pasifnya akan meregenerasi Mana, sehingga Esmeralda bisa melakukan spamming skill nantinya.

  • Brute Force Breastplate

Item_Brute Force Breastplate

Item_Brute Force BreastplateItem berikutnya yaitu ada Brute Force Breastplate. Dengan menggunakan item ini, Esmeralda akan mendapatkan defense serta movement speed tambahan ketika menyerang hero lawan menggunakan basic attack miliknya.

Tambahan defense ini sangat berguna ketika Esmeralda dijadikan hero offlaner karena bisa bertahan lebih lama di 1 lane.

  • Calamity Reaper

Item Calamity Reaper

Item Calamity ReaperItem selanjutnya yaitu Calamity Reaper. Meskipun hero ini memiliki role hybrid Tank/Mage, item magic ini wajib dibeli ketika Esmeralda dijadikan sebagai hero offlaner. Dengan adanya pasif true damage di item ini, Calamity Reaper sangat cocok digunakan Esmeralda yang selalu mengandalkan skill dan basic attack miliknya.

  • Immortality

Item_Immortality

Item_ImmortalityItem berikutnya yaitu Immortality. Item defense wajib untuk hero-hero offlaner, termasuk Esmeralda.

Item ini akan mendapatkan tambahan HP serta pasif resurrect atau menghidupkan hero yang telah tereliminasi, sehingga Esmeralda bisa bertahan lebih lama lagi.

  • Bloods Wings

Item terakhir untuk hero Esmeralda dengan item offlaner yaitu Blood Wings. Yap, item magic damage yang paling sakit dan wajib dibeli ketika mencapai late game.

Dengan membeli item ini, damage yang dihasilkan Esmeralda akan semakin sakit juga dan dengan mudah menghabisi hero lawan yang berada dalam 1 lane.


Emblem untuk Build Esmeralda Offlaner

Untuk penggunaan Emblem sebagai hero offlaner, kami sarankan untuk menggunakan Support Emblem dengan talent Avarice. Mengapa?

Karena dengan penggunaan emblem ini, Esmeralda akan mudah mendapatkan gold ketika ia melakukan direct hit ke hero lawan.

Battle Spell Esmeralda Offlaner

Battle Spell Retribution

Battle Spell RetributionUntuk penggunaan battle spell yang cocok digunakan oleh Esmeralda yaitu Retribution.

Dengan battle spell ini, Esmeralda akan mudah untuk melakukan farming, menaikkan level dan membuat item miliknya semakin cepat jadi.

Dengan begitu, hero ini akan bertahan lama di 1 lane dan melakukan push ke turret lawan.


Counter Hero Esmeralda Offlaner?

Meskipun Esmeralda menggunakan build item offlaner di atas, hero ini ternyata mudah di-counter oleh beberapa list hero di bawah ini. Siapa sajakah itu?

  • Counter Hero Esmeralda #1: Helcurt (Assassin)

Hero counter Esmeralda pertama ada Helcurt. Setelah kita baca bahwa Esmeralda lemah terhadap hero yang memiliki spesialitas silent dan burst damage.

Nah, Helcurt memilik 2 skill tersebut nih, dan dengan begitu Esmeralda sangat mudah dikalahkan jika kalian menggunakan Helcurt.

  • Counter Hero Esmeralda #2: Aurora (Mage)

Hero Aurora

Hero Aurora

Hero counter Esmeralda berikutnya ada Aurora. Yap, kelamahan Esmeralda terhadap hero stun sangat memungkinkan, jadi muncullah Aurora yang memiliki spesialitas tersebut.

Dengan menggunakan combo andalannya, Aurora bisa dengan mudah melakukan stun kemudian ultimate ke Esmeralda dan akan mudah dieliminasi mengingat Esmeralda sangat rentan terhadap hero stun.

  • Counter Hero Esmeralda #3: Karrie (Marksman)

Hero Karrie

Hero Karrie

Hero counter terakhir yaitu ada Karrie. Tidak bisa dipungkiri kembali jika Karrie bisa dijadikan hero counter Tank termasuk Esmeralda.

Meskipun memiliki role Tank/Mage yang memiliki HP tebal, Karrie dengan mudahnya bisa meng-counter Esmeralda nih berkat pasif true damage miliknya. Jadi musti hati-hati jika bertemu hero ini.

Nah, itulah penjelasan tips seputar build Esmeralda Item Offlaner di Mobile Legends, mulai dari penjelasan build item offlaner yang bisa kalian gunakan.

Semoga dengan penjelasan ini, permainan Esmeralda kalian menjadi bagus dan bisa bertahan lama menjadi offlaner di tim kalian.

banner nexvel asian food cart tycoon
banner iklan esportsnesia