Tim yang Diwaspadai oleh BTR Satar di PMSL 2023

Tim yang Diwaspadai oleh BTR Satar di PMSL 2023

Jelang Grand Final PMSL Sea Fall 2023. BTR Satar ungkapkan tim yang menjadi ancaman dan perlu diwaspadai timnya nanti.

Bukan secara spesifik tim mana, namun menurutnya lebih ke arah tim yang mengancam drop spot dari BTR sendiri.

BACA JUGA: PMSL 2023 Sea Fall: BOOM Disayangkan Harus Gugur

Semua Tim yang Mengancam Drop Spot Diwaspadai!

Hal itu dia ungkap kepada SPIN Esports dalam media interview usai babak regular atau grup stage selesai.

source: IG @btr_satargids

“Untuk itu mikirnya semua region kuat sih, paling yang patut lebih diwaspadai lebih di sekitar drop spot gitu sih, kalau dari region mana pun kalau mengancam di drop itu patut kita waspadai,” ungkap Satar.

Secara spesifik dia juga mengungkapkan bahwa semau region sama rata dari mulai Indonesia, Vietnam, Thailand dan juga Malaysia.

Tak ada satupun region khusus yang mengancamnya terbukti dengan gacornya BTR untuk babak grup dan raih hasil yang sangat baik.

Meskipun banyak diragukan sebelumnya ternyata BTR Red Villains dengan pemain baru berhasil untuk raih hasil positif dan bertengger tiga dengan poin bonus 49 hanya berbeda dua poin saja dengan PJEV yang berada di posisi puncak klasemen dengan poin bonus 51.

Akankah permainan bagus dari BTR Red Villains bisa kita lihat pada Grand Final yang hanya berjalan tiga hari nantinya? Simak selengkapnya ya nanti tanggal 25-27 Agustus 2023.

BACA JUGA: Dianggap Rival oleh BTR UHigh, Ini Jawaban PJEV Zuxxy!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, ikuti Instagram dan Youtube kita ya spinners.