Cara Mabar Game Pepelo Adventure Paling Gampang!

Cara Mabar Game Pepelo Adventure
Sumber: EmulatorPC

Pepelo Adventure merupakan salah satu permainan unik yang tengah mencuri banyak perhatian. Meskipun dirancang sebagai single player game, Pepelo Adventure bisa dimainkan secara multiplayer. Cara mabar game Pepelo Adventure pun terbilang sangat gampang.

Gim tipe petualangan memang memiliki daya tarik tersendiri. Permainan ini menuntut pemain untuk melewati berbagai rintangan untuk melanjutkan perjalanan. Belum lagi banyaknya tantangan berbeda yang ditemui pemain.

Banyaknya tantangan sekaligus rintangan yang harus dilewati pemain tentu saja membuat petualangan semakin seru. Pemain juga dituntut memiliki strategi sendiri untuk melewati tantangan demi tantangan.

Pepelo Adventure menjadi game petualangan yang dijamin seru untuk dimainkan. Terlebih permainan ini memungkinkan pemain untuk bermain bersama-sama dengan pemain lain.

Agar tidak ketinggalan, berikut ini ulasan mengenai gameplay, cara bermain, hingga cara mabar game Pepelo Adventure.

Apa Itu Game Pepelo Adventure?

Pepelo Adventure
Sumber: EmulatorPC

Meskipun sudah cukup banyak dimainkan, belum semua pemain rupanya memahami apa itu game Pepelo Adventure. Permainan berjenis co-op besutan pengembang Tafusoft ini termasuk ke dalam kategori gim petualangan.

Permainan untuk smartphone Android ini bisa diunduh melalui Google Play Store. Hingga saat ini Pepelo Adventure sudah diunduh lebih dari satu juta kali dan mayoritas mendapatkan tinjauan bintang empat.

Seperti juga gim di kategori yang sama, Pepelo Adventure memiliki tujuan agar pemain membawa sang karakter utama tiba di akhir petualangan.

Tentunya bakal ada berbagai rintangan dan tantangan yang harus dilewati. Masing-masing rintangan akan membantu pemain semakin dekat pada akhir petualangan.

Game Pepelo Adventure memang sekilas tidak jauh berbeda dengan permainan serupa. Meski begitu, ada beberapa poin menarik yang menjadikan permainan ini berhasil mencuri perhatian.

Salah satunya, tidak lain adalah fitur multiplayer yang memungkinkan dua pemain untuk memainkan permainan ini secara bersamaan.

Fitur Game Pepelo Adventure

Pepelo Adventure
Sumber: EmulatorPC

Selain itu, ada beberapa fitur menarik yang menjadi kelebihan Pepelo Adventure. Berikut ini di antaranya.

#1. Multiplayer

Seperti disebutkan di atas, salah satu fitur unggulan permainan Pepelo Adventure adalah Multiplayer.

Fitur ini memungkinkan pemain untuk bermain bersama seorang pemain lain. Kedua pemain nantinya akan menjalankan dua karakter berbeda di dalam permainan, dan bersama-sama menjalankan petualangan.

Sistem Multiplayer di permainan ini memang bukan bertujuan untuk kedua pemain saling unggul. Sebaliknya, kedua pemain justru diharuskan bekerja sama menyelesaikan setiap tantangan dan rintangan sepanjang petualangan.

Selayaknya permainan co-op Multiplayer lain, Pepelo Adventure harus dimainkan secara online. Nantinya kedua pemain harus mabar atau bermain online bersama-sama. Kemudian saling bekerja sama menyelesaikan tantangan dalam permainan.

#2. Offline Game

Selain bisa dimainkan secara online, Pepelo Adventure juga memungkinkan dimainkan secara offline. Hanya saja ketika bermain offline, pemain tidak bisa menggunakan fitur Multiplayer.

Permainan offline Pepelo Adventure tidak mengubah gameplay. Pemain tetap harus melalui deretan tantangan demi tantangan di setiap tingkatan. Sebelum akhirnya tiba di akhir petualangan.

Hanya saja di permainan offline Pepelo Adventure, pemain hanya bermain seorang diri. Pemain juga harus menjalankan dua karakter sekaligus.

Bagi kalian yang tidak memiliki banyak kuota internet, fitur offline game ini sudah pasti menguntungkan.

#3. Personalisasi Karakter

Pepelo Adventure memiliki dua karakter utama. Namun jangan khawatir karena pemain bisa mengkustomisasi penampilan karakter. Fitur personalisasi ini memungkinkan bagi pemain untuk membuat karakter yang unik dan berbeda.

Gim Pepelo Adventure terdapat 10 pilihan skin berbeda yang bisa dipilih untuk fitur personalisasi karakter. Pemain bisa memilih untuk mengganti penampilan karakter sesuai keinginan masing-masing.

#4. Petualangan 40 Level

Tidak perlu takut akan bosan ketika bermain di permainan ini. Pemain bisa bersama-sama melalui petualangan dengan tantangan yang cukup mendebarkan. Total ada 40 tingkatan atau level yang harus dilalui pemain sebelum tiba di akhir petualangan.

Masing-masing level di permainan ini menawarkan tantangan berbeda. Pemain juga harus melalui sederet rintangan lebih dulu sebelum bisa masuk ke level berikutnya.

#5. Pengaturan Grafis

Fitur unggulan berikutnya dari permainan ini adalah adanya pengaturan grafis. Ada tiga pengaturan grafis berbeda yang bisa dipilih pemain. Masing-masing pengaturan dapat menyesuaikan spesifikasi ponsel Android yang digunakan.

Adanya pilihan pengaturan grafis ini memastikan permainan berjalan lancar tanpa adanya hambatan. Bahkan untuk pemain yang menggunakan ponsel Android berspesifikasi rendah sekalipun.

Gameplay Pepelo Adventure

Pepelo Adventure
Sumber: EmulatorPC

Gameplay Pepelo Adventure menceritakan mengenai seorang anak perempuan kecil bernama Pepelo. Ia melakukan petualangan demi membantu teman dekatnya, seorang anak laki-laki bernama Pelolo.

Dalam petualangannya, Pepelo dan Pelolo menghadapi berbagai rintangan. Untuk melalui rintangan tersebut, mereka harus mengumpulkan berbagai item untuk menghadapi tantangan. Sekaligus juga memecahkan teka-teki yang diberikan.

Gim Pepelo Adventure awalnya memang ditujukan sebagai single player game. Dimana pemain akan menjalankan karakter Pepelo dan Pelolo sekaligus.

Namun saat ini, Pepelo Adventure sudah dibekali dengan fitur multiplayer. Sehingga pemain bisa bermain bersama dengan teman lain.

Cara Mabar Game Pepelo Adventure Online

Pepelo Adventure
Sumber: Youtube

Fitur unggulan utama dari permainan ini adalah sistem multiplayer co-op. Pemain akan bisa bermain dan bekerja sama dengan pemain lain untuk melalui tantangan.

Cara mabar game Pepelo Adventure juga sangat mudah. Tidak dibutuhkan trik maupun strategi khusus untuk bisa mengakses fitur Multiplayer di permainan ini.

Berikut ini langkah-langkah cara mabar game Pepelo Adventure.

Langkah #1. Buka Aplikasi Gim Pepelo Adventure

Langkah pertama, buka aplikasi game Pepelo Adventure lebih dulu. Untuk itu kalian harus memastikan untuk mengunduh dan menginstal game Pepelo Adventure di Google Play Store.

Langkah #2. Pilih Menu Permainan

Setelah aplikasi terbuka, di halaman pertama akan muncul beberapa menu untuk opsi permainan. Tekan tombol Play untuk memulai permainan.

Langkah #3. Pilih Mode Online

Pilihan baru akan terbuka setelah menekan tombol Play. Kali ini, kalian harus memilih mode permainan yang akan dimainkan. Pada menu please choose which mode want to play, tekan pilihan Mode Online.

Mode Online akan memungkinkan kalian untuk bermain dengan pemain lain. Sebaliknya Mode Offline bukan saja digunakan ketika kalian tidak terhubung dengan koneksi internet. Melainkan juga membuka fitur Single Player, dimana kalian akan bermain dengan dua karakter seorang diri.

Langkah #4. Buat Room

Cara mabar game Pepelo Adventure dilakukan dengan membuka room tersendiri. Nantinya kalian bisa mengundang pemain lain untuk masuk ke room tersebut.

Untuk itu langkah berikutnya yang harus dilakukan adalah membuat room lebih dulu. Setelah memilih mode online, kalian akan diminta membuat nama dan juga password room. Pastikan untuk mengingat nama dan juga kata kunci room yang sudah dibuat.

Langkah #5. Undang Teman

Bila sudah, langkah berikutnya sangat mudah. Kalian hanya perlu memberikan kata kunci yang sudah dibuat agar teman bisa masuk ke dalam room.

Langkah #6. Login ke Room dan Mulai Bermain

Langkah terakhir, untuk masuk ke dalam room kalian hanya perlu melakukan langkah-langkah di atas. Setelah memilih mode online, masukan nama room dan juga kata kunci yang sudah dibuat.

Bila sudah, maka bisa mulai mabar Pepelo Adventure bersama teman!


Cara mabar game Pepelo Adventure memang sangat mudah. Kalian hanya harus memastikan sudah membuat room dan memastikan memberikan kata kunci kepada teman mabar. Mabar, yuk!

banner nexvel asian food cart tycoon
banner iklan esportsnesia