Comments Off on Hasil PMPL SEA Season 4 Weekdays 2 Day 1: uHigh Debut Manis di BTR RA
PMPL SEA Season 4 telah memulai weekdays 2 day 1 secara mengejutkan uHigh akhirnya menjalani penampilan pertamanya bersama Bigetron (BTR) RA pada hari ini.
Persaingan antar tim di Asia Tenggara semakin ketat pada week kedua kali ini, di mana mereka terlihat sangat antusias untuk bisa kembali masuk ke dalam super weekend di akhir minggu nanti.
Tidak hanya itu tim asal Indonesia lainnya yaitu EVOS Reborn juga tampil tidak kalah gemilang pada awal weekdays 2 kali ini, juga tidak lupa dengan tim Bigetron RA yang berhasil mengumpulkan poin terbanyak di weekdays 2 day 1.
Situasi yang menguntungkan langsung didapatkan oleh FaZe Clan pada ronde pertama. Alhasil tim asal Thailand ini mampu mengamankan WWCD total 23 poin.
Tampil untuk pertama kalinya, uHigh langsung membawa Bigetron RA meraih WWCD dengan total 25 poin pada ronde kedua. Hal ini tentu saja sudah ditunggu-tunggu oleh para penggemarnya.
EVOS Reborn tidak ingin membuang kesempatan untuk mendapatkan kemenangan pada ronde ketiga. WWCD total 29 poin berhasil diamankan dengan sangat baik oleh KF dan kawan-kawan.
Memasuki ronde keempat giliran Geek Fam yang sukses meraih WWCD dengan total 21 poin sekaligus memperbaiki posisi mereka di klasemen weekdays 2.
Ronde terakhir tampaknya menjadi milik Vampire Esports karena mereka mampu mendapatkan WWCD dengan total 28 poin pada laga ini.
Berdasarkan hasil setelah pertandingan ini maka Bigetron RA sementara mampu memuncaki klasemen dengan total 64 poin. Kemudian di posisi kedua ada Vampire Esports yang mengoleksi total 56 poin.
EVOS Reborn yang tampil luar biasa pada hari ini juga mampu menduduki posisi 4 besar dengan total 39 poin. Di sisi lain tim asal Indonesia lainnya seperti Genesis Dogma GIDS, RRQ Ryu, dan NFT Esports sepertinya masih kesulitan memasuki minggu kedua kali ini.
Meskipun begitu, seluruh tim Indonesia sekarang ini sudah berada dalam posisi yang aman untuk bisa lolos ke babak super weekend. GD, NFT, dan RRQ hanya perlu mempertahankan posisi mereka.
Semoga saja seluruh tim-tim Indonesia mampu memperbaiki kesalahan mereka dan segera dapat menunjukkan performa maksimal di hari kedua.