Hi Sobat Booyah!
Dengan menghadirkan lebih dari 40 karakter dengan skill yang berbeda, Free Fire menghadirkan pola permainan dan pengalaman bermain yang lebih atraktif, variatif, dan menarik tentunya.
Setiap skill karakter dapat disesuaikan dengan gameplay masing-masing pemain, dan juga jenis senjata yang hendak dipakai. Beberapa karakter memang mendukung penggunaan senjata tertentu.
Baca Juga: Lebih Efektif, Ini Tips Maksimalkan Skill Baru Karakter A124 di Free Fire (FF)!
Baca Juga: Tak Hanya Beri Perintah, Ini Tugas Penting Shotcaller di Free Fire (FF)!
Melalui artikel ini, Berita Booyah ingin membagikan 3 karakter yang cocok untuk kamu pengguna Shotgun. Penasaran apa saja karakter tersebut? Simak daftar berikut ini!
Caroline
Caroline baru saja menerima buff pada Update Patch terbaru. Skill Extreme Agile miliknya mampu meningkatkan Movement Speed hingga 13% ketika menggunakan Shotgun. Ada peningkatan sebesar 5% dari sebelumnya.
Dengan menggunakan Caroline, Movement Speed Sobat Booyah ketika menggunakan Shotgun akan lebih lincah. Pergerakan fleksibel khususnya dalam pertarungan jarak dekat menggunakan Shotgun akan sangat membantu untuk mengacak-acak pertahanan musuh.
D-Bee
Ada karakter D-Bee juga dalam daftar ini. Karakter yang berprofesi sebagai penari jalanan ini memiliki skill bernama Bullet Beats, dimana pada level maksimal dapat meningkatkan Accuracy sebsar 20% dan Movement Speed sebesar 5% jika menembak sambil bergerak.
Jelas bahwa skill D-Bee cocok untuk kamu pengguna Shotgun. Sebab, kebiasaan pengguna Shotgun adalah melakukan gerakan gocek dan Jumpshot. Kebiasaan ini tentunya akan mengaktifkan skill D-Bee, dan membuat Accuracy dari Shotgun lebih tajam dan mematikan.
Jota
Terakhir ada skill Jota juga sebagai penutup. Sustained Raids, skill milik Jota ini mampu memulihkan HP ketika menembaki musuh menggunakan senjata, dan memulihkan 20% HP lagi ketika berhasil knock musuh.
Ketika menembaki musuh dengan Shotgun, HP Sobat Booyah akan pulih perlahan-lahan. Dan ketika berhasil menjatuhkan musuhm akan ada tambahan HP 20% lagi. Ini akan membuat kalian lebih kebal dan tangguh untuk melakoni pertempuran jarak dekat.
Itu dia 3 karakter yang bisa jadi pilihan untuk Sobat Booyah yang gemar menggunakan senjata tipe Shotgun di Free Fire (FF). Selain ketiga karakter diatas, apakah Sobat Booyah punya karakter favorit lain untuk membuat Shotgun jadi lebih overpower?
Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!