” data-mfp-type=”image” data-mobile=”yes”>
Aura Tezet mengungkapkan mengapa Xavier yang sering disebut dengan hero Overpower masih sering di lepas di MPL Season 9.
Xavier yang menjadi salah satu hero baru di Mobile Legends, saat ini sudah sering digunakan para pemain di mode ranked dan classic.
Pasalnya hero dengan skill instant Crowd Control tersebut, sangat baik saat digunakan di dalam sebuah tim fight. Dengan kombinasi skill Crowd Control dan AOE yang ia miliki wajar jika ia sekarang sedang laku keras.
Di MPL pun hero Xavier sudah pernah muncul dan digunakan oleh Aura lebih tepatnya digunakan oleh Facehugger. Hero ini mampu merepotkan musuh dengan skill-skill yang dimiliki dan cooldown dari ultimate yang tergolong cepat.
Meskipun sudah terbukti OP saat digunakan oleh Aura, namun kenyataannya di MPL masih sering dilepas saat phase ban di Draft pick.
Menurutnya hal tersebut dikarenakan hero Xavier ini masih baru, sehingga para pemain professional di ajang MPL masih sedang dalam tahap meraba-raba. Apa yang bisa di kulik dari hero baru tersebut.
Dan juga masih banyak hero-hero Overpower lain yang tentunya tidak dapat dilepaskan dengan mudah seperti Karina, Grock, Masha dan lain-lain.
Selain itu, hero Xavier ini dianggap mampu diatasi dengan hero-hero Assasin yang dapat dengan mudah masuk ke area lini belakang dari musuh. Oleh sebab itu hero ini sering dilepaskan begitu saja dari semua tim.
“Pertama kan Hero baru, balik lagi jadi orang masih pada nyoba-nyoba, dan sekarang kan banyak Hero OP, kayak Karina, jadi orang masih mentingin hero-hero OP yang sebelumnya, nanti Xavier bisa dicounter pake assassin misalkan” jelas Tezet.
Keberanian dari tim Aura Fire patut kita hargai untuk menggunakan hero Xavier ini. Dimana hero ini masih tergolong baru dan belum ada tim lain yang menggunakannya selain dari tim Aura itu sendiri.