ECHO Ombac Bagikan Moment Unik Ketika Grand Finals FFIM 2022 Spring

Hi Sobat Booyah!

Grand Finals FFIM 2022 Spring rampung digelar dengan menobatkan Echo Esports sebagai juara. Dengan tekad yang kuat, ECHO Esports nantinya akan menjadi wakil Indonesia dalam fase Play-Ins FFWS 2022 Sentosa.

Selama pagelaran FFIM 2022 Spring berlangsung, tentunya Echo Esports menambah pengalamannya bertanding bersama ke-11 tim lainnya untuk lolos ke laga internasional. Dengan perfoma yang berhasil dimaksimalkan selama ajang FFIM 2022 Spring, para pencinta kompetitif Free Fire semakin bersemangat menantikan penampilan Echo Esports kembali.

Baca Juga: Ada Skin Divinity Skyboard FF Gratis di Event Free Fire Tales!

Baca Juga: Kelemahan Skill Wukong di Ranked Season 27 Free Fire (FF)!

Kali ini, Berita Booyah berkesempatan berbincang bersama ECHO Ombac untuk mengulas kembali perjuangan mereka selama FFIM 2022 Spring hingga momen lucu yang ia alami pada Grand Finals kemarin.

ECHO Ombac: Aku Menemukan Kejadian Lucu di Grand Finals FFIM 2022 Spring

Sumber: Instagram Echo ombac

Sebagai tim kontestan dari jalur FFML Season V Divisi 1 hingga menjadi juara FFIM 2022 Spring, Ombac merasa sangat bahagia bisa membawa Echo Esports meraih kemenangan. Ditambah lagi, pencapaian tersebut benar-benar mereka perjuangkan melalui fase sulit bersama.

“Hingga saat ini, jalan kami bukan mudah. Dari perjalanan kita di FFML dan FFIM benar-benar jatuh bangun, terus sampe keluar jadi pemenang FFIM. Puji syukur banget dan aku merasa tidak percaya dan juga senang,” ungkap Ombac kepada Berita Booyah.

Meski harus alami jatuh bangun, Ombac menuturkan punya pengalaman unik saat bertanding di Grand Finals FFIM 2022 Spring. Momen tersebut terjadi saat memasuki macth keenam, ECHO Ombac harus terjatuh tanpa senjata oleh salah satu player SES Alfaink.

“Ada sih yang bakal tidak akan aku lupain. Saat moment lucu itu, lagi dan lagi aku kena tinju anak SES Alfaink di round ke-6. Aku sekarang akan respect banget, walaupun orang itu tidak pakai senjata. Menurut ku itu lucu dan unik sih .”

Hanya Fokus Permainan Tim Saat Grand Finals FFIM 2022 Spring

Sumber: Instagram Echo ombac

Fokus dengan timnya, Ombac mengaku tidak begitu tertarik dengan permainan tim lain. Ia merasa, setiap round nya harus berbenah, yang terpenting tetap waspada dengan semua tim.

“Kalau player atau tim yang menarik, menurut aku tidak ada sih. Karena selama pertandingan FFIM 2022 Spring kemarin, saya lebih fokus dengan permainan tim sendiri gitu,” tuturnya.

Meski, belum pernah merasakan panggung internasional. Ombac sudah cukup percaya diri dan yakin bahwa timnya kuat. Sementara itu, selama menunggu play-ins FFWS 2022 Sentosa, Ombac menyampaikan mereka lebih memperbanyak diskusi ringan seputar startegi.

“Aku yakin team kita masih yang paling kuat dan kita bakal lakuin yang terbaik untuk negara kita. Doain kita Survivors. Pasti kita akan banyak diskusi, bahas soal permainan team yang kita lawan di Play-Ins FFWS nanti,” tutupnya.


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti TiktokInstagramFacebook, dan YouTube dari Berita Booyah!