Visual Game Lebih Jernih dengan Monitor Gaming Acer Nitro VG240Y

review acer nitro vg240y

Sejak beroperasi mulai tahun 1998, Acer telah menjadi pemain utama di pasar PC dan laptop di Indonesia. Dengan semakin meningkatnya kebutuhan akan perangkat gaming yang mumpuni, Acer pun turut meluncurkan berbagai seri laptop gaming maupun monitor gaming dengan kualitas unggul.

Kali ini, lagi-lagi Acer mengeluarkan monitor gaming canggih untuk kenyamanan kamu bermain game. Acer Nitro VG240Y adalah monitor gaming dengan harga terjangkau tapi menghasilkan reproduksi warna yang mulus dan pastinya tidak mengecewakan.

Berikut ulasan lengkap monitor gaming terbaru dari Acer dengan harga terjangkau ini.

Kualitas Visual Menawanmonitor gaming

Monitor gaming Acer ini memiliki ukuran layar 23,8 inci dengan resolusi 1080p dan refresh rate 75hz dan waktu respon 1ms saja. Sangat cepat untuk ukuran monitor gaming di kelasnya. Kecepatan respon ini akan memberikan kenyamanan bermain game tanpa lag dan masalah-masalah lain yang kerap ditemui seperti tearing maupun stuttering.

Monitor ini juga memiliki contrast ratio tertinggi di kelasnya yaitu 100.000.000:1. Berbekal contrast ratio setinggi ini, monitor gaming Acer Nitro mampu memberikan kualitas gambar yang tajam dan nyata. Detail warna juga bisa ditampilkan secara akurat memberikan pengalaman gaming yang lebih realistis.

Berkat teknologi 6-Axis Color Adjustment, monitor ini bisa memberikan gambaran visual yang realistis. Teknologi ini juga memungkinkan kamu untuk melakukan pengaturan tingkat saturasi (kejenuhan warna), hue (kepekatan warna), dan enam warna (red, green, blue, cyan, magenta, dan yellow) sesuai preferensi pribadi secara mudah.

Desain Monitor Gaming Acer Nitro VG240Ymonitor gaming

Dari segi desain, monitor ini memiliki kemiripan dengan monitor yang diusung laptop gaming Acer seri Nitro. Desain yang ditampilkan berbeda dengan lini Predator. Sasis monitor berwarna hitam dengan finishing matte, membuatnya tampak gagah dan elegan.

Monitor ini memiliki detail berupa aksen berwarna merah untuk menonjolkan karakter monitor gaming dan tidak nampak seperti monito kantor biasa. Dari segi ukuran, laptop ini hadir dengan ukuran yang tipis sehingga tampak ringkas dan tidak makan tempat.

Monitor ini memiliki desain bezelless yang nampak dengan tidak adanya bingkai di tiga sisi monitor. Akan tetapi, kamu masih akan melihat batas tipis saat sedang menggunakannya. Meski demikian, desain ini tetap mampu memberikan view yang lebih lebar dan nyaman untuk gamers.

Aktivitas Gaming Jadi Lebih Mulus dengan AMD FreeSync™

Ucapkan selamat tinggal pada gambar patah-patah dan terpotong. Dengan monitor gaming Nitro ini, kamu bisa menikmati game favoritmu dengan lancar. Teknologi AMD FreeSync™ memungkinkan kamu mendapatkan detail tanpa mengorbankan kelancaran game karena frame rate yang cepat. Kamu pun bisa merasakan pengalaman gaming super mulus dan responsif meski memainkan game dengan resolusi tingkat tinggi dan berat.

Kualitas Layar dan Audio Terbaik

Dengan monitor gaming ini, kamu tidak hanya mendapatkan kualitas visual yang jernih, tapi juga kualitas audio jempolan. Built-in stereo speaker (2Wx2) yang ditanamkan pada monitor ini memungkinkan kamu untuk menonton film favorit atau mendengarkan musik selama bekerja.

Monitor ini merupakan satu-satunya monitor dengan built-in stereo speaker (2Wx2) di kelasnya. Dengan harga terjangkau, kamu sudah bisa menikmati kualitas audio tingkat tinggi tanpa tambahan speaker eksternal lagi.

Dari sisi kualitas layar, monitor ini memiliki fitur ComfyView didukung dengan teknologi Acer EyeProtect yang mendukung produktivitas tanpa membuat mata cepat lelah. Dengan fitur penunjang kesehatan mata ini, kamu bisa bekerja atau bermain game selama berjam-jam tanpa mengkhawatirkan kesehatan matamu untuk jangka panjang.

Spesifikasi Monitor Nitro VG240Y

Berikut spesifikasi lengkap monitor gaming Acer Nitro VG240Y:

Model VG240Y
Screen Size 23.8” Inci
Refresh Rate 75z
Response Time 1ms (G to G)
Contrast Ratio 100.000.000:1
Speaker Built-in stereo speaker (2Wx2)
Panel Technology Twisted nematic (TN)
Fitur Spesial AMD FreeSync
Connectivity
  • 2 x HDMI
  • 1. 4 Ports
  • 1 x VGA

Harga dan Ketersediaan Acer Nitro VG240Y

Monitor gaming Acer Nitro VG240Y dengan AMD Radeon FreeSync™ kini bisa kamu dapatkan di jaringan penjualan Acer di Indonesia secara online maupun offline. Monitor ini dipasarkan dengan harga mulai dari Rp2.100.000 saja. Sangat terjangkau untuk spesifikasi dan dukungan teknologi yang ditawarkannya.