Wow, Gedung Senat di Meksiko Dapat Jatah ATM Bitcoin!

Pemerintah Meksiko resmi memberikan mesin ATM bitcoin di gedung Senat. Terobosannya ini pun didukung penuh oleh presiden serta politisi dari Partai Revolusi Demokratik, yaitu Miguel Angel Mancera.

Meksiko merupakan sebuah negara yang terletak di Amerika Utara serta berbatasan langsung dengan Amerika Serikat, Guatemala dan Belize. Negara ini juga berbatasan dengan Samudra Pasifik di bagian barat, Teluk Meksiko dan Laut Karibia di sebelah timur.

Dipimpin oleh Andrés Manuel López Obrador, Meksiko menjadi salah satu negara yang paling ramah dengan keberadaan cryptocurrency, khususnya bitcoin. Maka dari itu, pemerintah setempat pun memberikan fasilitas berupa ATM bitcoin untuk mempermudah orang-orang yang berada di gedung Senat.

Pemerintah Meksiko Sediakan Mesin ATM Bitcoin di Gedung Senat

Melansir dari CoinCu, pemerintah Meksiko resmi memberikan ATM bitcoin ke gedung Senat pada tanggal 26 April lalu dan sudah bisa digunakan oleh semua pengguna bitcoin di tempat tersebut.

Baca Juga: Republik Afrika Tengah Resmikan Bitcoin Sebagai Mata Uang yang Sah

Dengan begini, maka Meksiko telah memiliki ATM BTC sebanyak 14 unit yang tersebar di kota Mexico City, Tijuana, Guadalajara, Cancun, Culiacán, San Miguel de Cozumel, dan Aguascalientes.

Senator Meksiko, Indira Kempis telah bekerja sama dengan ChainBytes dan Axolotl, yang notabennya adalah operator mesin ATM BTC asli Meksiko. Eric Grill, CEO ChainBytes pun terlihat senang dengan kerja samanya ini.

Meksiko ATM BitcoinMeksiko ATM BitcoinMeksiko ATM Bitcoin
Photo: Twitter/@ManceraMiguelMX

“Kami sangat senang menjadi bagian dari momen bersejarah bagi Meksiko. Kami berharap dengan menempatkan ATM ChainBytes kami di gedung senat, kami akan membantu anggota parlemen mengenal teknologi dan semoga membantu keputusan mereka untuk menerima Bitcoin sebagai alat pembayaran yang sah di Meksiko.” ujar Eric Grill.

Tak ketinggalan, CEO dan Direktur Blockchain Land di Axolotl Bitcoin pun memberikan komentarnya,

“Kami senang dengan keterbukaan saat ini di Senat Meksiko, dan dengan upaya Senator Indira Kempis untuk membawa ATM Bitcoin ini dan membantu menuju Peraturan Bitcoin yang dapat meledakkan industri Bitcoin dan Fintech di Meksiko seperti yang terjadi di negara lain.”

Baca Juga: Ibu Kota Argentina Sediakan Metode Pembayaran Pajak Menggunakan Kripto

Bukan tidak mungkin, Meksiko akan menambah jumlah mesin ATM di negaranya, mengingat pertumbuhan pengguna bitcoin disana sangat signifikan dan diklaim akan terus melonjak seiring berjalannya waktu.