Berburu Cuan? Cobain 9 Game NFT Android Ini!

skyweaver game nft android

Kini dunia gaming telah memasuki era baru di mana para pemain sudah tidak lagi hanya bisa melakukan top up dalam game, melainkan bisa mendapatkan penghasilan dari bermain game. Bermodalkan teknologi blockchain, berikut adalah 9 game NFT Android yang bisa kamu mainkan untuk berburu cuan.

Simak selengkapnya berikut ini.

Game NFT Android #1: War of Crpyta

Game NFT Android #1: War of Crpyta
Source: YouTube (@SSundee)

War of Crypta adalah permainan fantasi PvP. Permainan War of Crypta memungkinkan pemain untuk membuat kelompok petarung yang dapat dimainkan pada mode pertarungan satu lawan satu.

Pemain bisa membentuk kelompok dengan roster hingga empat karakter. Karakter di War of Crypta mengandalkan twist (menyerang pemain dengan menggunakan stamina sampai salah satu pihak kalah), dan tidak ada pergantian pemain.

Dengan demikian, pemain harus cermat untuk evaluasi karakter sebelum bertarung. Karakter dalam permainan War of Crypta ini yang dapat dijadikan sebagai item NFT.

Game NFT Android #2: Skyweaver

Game NFT Android #2: Skyweaver

Game NFT Android #2: Skyweaver

Skyweaver adalah game play-to-earn lainnya yang tidak kalah seru. Skyweaver adalah permainan kartu berbasis strategi. Kamu perlu menyusun taktik untuk dapat memenangkan permainan.

Game ini sangat cocok untuk pemain kartu pemula (TCG) maupun yang sudah berpengalaman. Pemain Skyweaver dapat memperjual-belikan kartu yang mereka punya di pasar NFT.

Pada awal permainan, pemain akan memiliki 500 kartu yang dapat bertambah seiring berjalannya permainan. Pemain dapat bermain pada discovery mode (memainkan kartu yang sudah diacak) atau constructed mode (menyusun kartu sesuai keinginan pemain). Pemain bisa memenangkan perak yang dapat ditukarkan dengan emas setiap minggu.

Game NFT Android #3: Crazy Kings

Game NFT Android #3: Crazy Kings

Game NFT Android #3: Crazy Kings

Crazy Kings adalah permainan strategi yang berkaitan dengan menara. Pemain harus membangun dan mempertahankan menara dari berbagai macam serangan musuh. Permainan memiliki tampilan muka yang tertata baik sehingga disukai oleh pemainnya. Pemain bisa mendapatkan koin token Tower dengan mengikuti Grand Tournament Colosseum.

Game NFT Android #4: Gods Unchained

Game NFT Android #4: Gods Unchained

Game NFT Android #4: Gods Unchained

Gods Unchained adalah permainan bertema strategi. Pemain terbaik adalah pemain yang memiliki kartu langka terbanyak. Ketika mendaftar, pemain akan mendapatkan ratusan kartu standar untuk bertanding di championships mode.

Dalam mode championship, pemain bisa mendapatkan uang atau kartu langka jika berhasil memenangkan pertandingan. Level permainan ditentukan berdasarkan koleksi dan peringkat kartu yang dimiliki pemain.

Kartu yang diperdagangkan direpresentasikan sebagai NFT. Selain dapat diperdagangkan di pasar NFT, kartu NFT dapat dibeli menggunakan token GODS.

Saat ini game NFT Gods Unchained versi Android sedang dalam tahap pengembangan. Namun, meski demikian, kamu tetap bisa memainkan versi desktop dan melanjutkan progres bermain di perangkat Android kelak.

Game NFT Android #5: Crypto Dragons

Game NFT Android #5: Crypto Dragons

Game NFT Android #5: Crypto Dragons

Dalam game NFT Crypto Dragons, pemain bisa menggabungkan dua naga untuk menaikkan level pemain. Kemudian pemain harus memasukkan naga ke dalam lingkaran untuk berlarian dan mendapatkan poin. Pemain dapat menukarkan naga yang dimiliki pemain dengan koin kripto.

Game NFT Android #6: CropBytes

Game NFT Android #6: CropBytes

Game NFT Android #6: CropBytes

Pemain CropBytes selain bertani, juga dapat memantau pendapatan yang pemain peroleh melalui panel jendela. Poin yang diperoleh pemain dapat ditukarkan dengan berbagai macam koin token seperti bitcoin, ethereum dan lain-lain.

Pemain juga dapat melakukan pengiriman koin ke pemain lainnya menggunakan sistem blockchain Tron. CropBytes menyediakan ide permainan yang menarik untuk mengenalkan sistem investasi. Pemain mendapatkan koin setelah menjual hasil bertani atau hasil berternak.

Game NFT Android #7: Upland

Game NFT Android #7: Upland

Game NFT Android #7: Upland

Upland adalah permainan monopoli menggunakan sistem blockchain EOS. Monopoli di Upland mengacu pada lokasi dan alamat asli di seluruh dunia. Pemain dapat memperjual-belikan berbagai aset bangunan yang termasuk token NFT atau mengembangkan kota.

Semakin maju pembangunan kota, semakin meningkatkan nilai investasi kota bagi pemain lainnya bahkan investor (seperti membangun metaverse). Upland menggunakan UPX sebagai mata uang virtualnya (1000 UPX = 1$). Saat pendaftaran, pemain akan mendapatkan UPX yang dapat digunakan untuk membeli item.

Untuk meningkatkan jumlah pendapatan, pemain harus rajin login permainan, berhasil menyelesaikan tugas, menemukan dan membangun area baru, menemukan harta karun serta mengumpulkan kartu. UPX termasuk koin internal yang tidak dapat diperjual-belikan di platform lain.

Game NFT Android #8: Dissolution

Game NFT Android #8: Dissolution

Game NFT Android #8: Dissolution

Pada permainan Dissolution, pemain akan memiliki 6 kapal untuk menyerang musuh. Mulai dari kapal penambang, kapal untuk mengangkut penumpang hingga kapal perang. Selain itu, pemain juga akan memilih 5 faksi terdiri dari faksi militer, faksi pedagang, faksi netral, faksi oportunis dan faksi simpatisan AI.

Pemain harus dapat mengatur strategi yang jitu dalam menggunakan kapal dan mengelola faksi untuk bisa menghasilkan banyak koin dengan efisiensi sumber daya. Pemain yang dapat mengalahkan pemain lain akan mendapatkan koin.

Game NFT Android #9: Merge Cats

Game NFT Android #9: Merge Cats

Game NFT Android #9: Merge Cats

Pada permainan Merge Cats, pemain akan memainkan kucing. Kucing pemain berlomba lari dengan kucing lainnya di trek yang dapat menghasilkan koin. Koin yang dikumpulkan dapat digunakan untuk membuat kucing yang lebih cepat.

Permainan Merge Cats menggunakan koin Soul. Selain bertanding dengan kucing lain, kucing pemain juga dapat bermain untuk menyelesaikan beberapa tugas selama 3 menit setiap hari dan mendapatkan 50 koin Soul. Merge Cats bahkan memiliki dompet crypto-nya sendiri yaitu MEWConnect.


Nah, itu dia 9 game NFT Android yang bisa kamu coba. Beberapa game di atas memerlukan para pemainnya untuk melakukan investasi crypto terlebih dahulu sebelum bisa dimainkan. Namun, jangan putus harapan, sebab ada juga gim-gim NFT lainnya yang bisa kamu mainkan langsung tanpa harus membeli crypto.