Ketika menjumpai musuh dengan lineup meta Karina Angela atau Baxia Angela, mungkin beberapa orang akan menganggap remeh meta combo tersebut dengan melawannya menggunakan hero skill Crowd Control (CC).
Namun, hal tersebut tidaklah mudah untuk dilakukan, mengapa? Karena tidak selamanya ide/pemikiran kita bisa selalu sama sesuai dengan ekspektasi.
Sebelum bahas counter combo-nya akan tetapi kita wajib pahami dulu cara meng-counter hero meta saat ini yaitu: Karina dan Baxia.
Kita akan mulai dengan mengupas kelemahan dari Karina dan Baxia, terutama dari berbagai efek CC!
Kenali Jenis-jenis CC yang Bisa Digunakan
Suppres (Full Stun)
Efek ini cocok untuk diberikan kepada Karina dan Baxia karena mereka hanya bisa mengandalkan skill dan juga basic attack yang cukup kecil, akan tetapi akan lebih cocok jika diberikan efeknya kepada Karina karena Karina tidak terlalu bergantung pada skill.
Karina lebih bergantung pada pasif stacking (Scaling) yang dimana ia akan memberikan efek True Damage yang cukup tinggi kepada musuhnya. Contoh efek Suppres dari hero lainnya adalah: Franco & Kaja.
Ingat, efek ini tidak berlaku jika battle spell musuh yang digunakan adalah Purify ataupun skill escape seperti hero Wanwan dengan skill 2-nya (Needles In Flowers) yang menghilangkan efek CC tersebut.
Stun CC
Efek ini biasanya kita pakai pada hero seperti Khufra dengan skill 1 dan ultimate (Tyrant’s Revenge & Tyrant’s Rage). Tigreal dengan skill 2 dan ultimate (Sacred Hammer & Implosion), Eudora dengan skill 2nya (Ball Lightning), beserta Selena dengan Abbysal Arrow nya (Skill 2).
Knock (Knockback)
Efek ini biasanya bisa ditemukan pada hero yang pada umumnya kita lihat, yaitu Valir dengan skill 2 (Searing Torrent), Ultimate Chou (The Way of Dragon), beserta Moskov dengan skill 2 nya (Spear of Misery).
Morph/ Transform
Pada umumnya efek ini sulit untuk dicari ataupun dilihat karena efek tersebut sangatlah jarang terlihat, oleh karena itu, efeknya hanya terdapat pada skill 2 Nana yang mengubah hero musuh menjadi Molina.
Efek ini cukup menyebalkan karena jika user dari Nana pandai dalam menggunakan timing dan skill-nya maka efek ini sangat berguna dalam teamfight maupun solo kill.
Immobilize
Efek ini biasanya bisa ditemukan pada hero-hero jadul, contohnya adalah Cyclops dengan ultimate-nya (Star Power Lockdown), Hanabi dengan ultimate-nya (Forbidden Jutsu : Higanbana), beserta hero yang masih cukup bagus untuk digunakan pada meta saat ini yaitu Edith dengan phase 2 nya setelah menggunakan ultimate-nya yaitu Lightning Bolt.
Silence
Efek ini biasanya hanya terdapat pada Helcurt dan juga Natalia yang dimana efek ini tidak memberikan musuh menggunakan skill-nya karena adanya efek Silence/ Disable Skill yang diberikan. Sangat cocok untuk Helcurt dan juga Natalia dalam melakukan Surprise Attack dalam melakukan early teamfight Mendadak.
Slow Effect
Efek ini cocok diberikan kepada Karina ataupun Baxia karena efek inilah yang cocok untuk melakukan pengejaran pada saat teamfight. Efek ini memperlambat pergerakan musuh, dan juga sulit untuk melakukan escape dengan cepat walaupun menggunakan battle spell Flicker ataupun Aegis.
Contoh hero yang cocok pada umumnya bisa ditemukan pada role support, yaitu Estes dengan skill 2 (Domain of Moon Goddess), Rafaela dengan skill 1 (Light of Retribution), Angela dengan skill 2 (Puppet-on-a-sting).
PS: Semua efek yang diberikan dari contoh hero di atas cocok untuk melakukan teamfight maupun surprise attack.
Nah setelah sudah memahami efek apa saja yang cocok untuk melawan hero tersebut, tanpa basa-basi lagi, kita masuk dulu ke hero counter-nya sekarang!
Hero Counter Meta Karina Angela / Baxia Angela
Midlaner (Mage Hero)
Pembahasan kali ini kenapa Midlaner dijadikan nomor paling 1? Ingat hero tipe Mage adalah yang berguna untuk memberikan efek stun tersebut, konsisten dan tetap fokus pada tujuan yang dipilih, contoh hero-nya apa saja?
Secara pribadi, berikut ini adalah Top 7 Hero Midlaner rekomendasi Coach Sanity yang efektif untuk digunakan!
- Lunox, efek burst yang diberikan cukup tinggi.
- Cecilion, efek burst stacking dan tahan hingga late game.
- Lylia, efek slow yang diberikan hingga burst damage yang cukup.
- Valentina, burst damage dan stun hingga kombinasi hero yang cocok dalam teamfight.
- Xavier, pelemparan skill dan immobilize yang cukup menggangu dalam teamfight maupun surprise attack
- Yve, efek Slow yang diberikan berguna untuk kombo hingga secure kill pada tempat
- Valir, bukan hanya efek slow, tetapi combo skill yang membantu dalam memberikan stun kepada musuh
Offlaner (Fighter Hero)
Selanjutnya kita masuk ke jajaran hero fighter yang kini menjadi meta. Selain ber-damage, mereka juga tanky banget loh! Berikut adalah rekomendasi 7 Top Hero Offlaner yang cocok untuk digunakan!
- Hilda, kombinasi skill yang bisa membuat stacking damage serta memberikan damage yang cukup tinggi dan stun serta kemampuan mengejar dan melarikan dari yang cukup mengganggu.
- Grock, dengan damage yang cukup tinggi di awal, Grock juga bisa membantu dalam memberikan efek stun pada saat teamfight yang sedang berlangsung yaitu dengan skill ultimate-nya.
- Hylos, dengan efek slow dari skill Hylos, efek ini sudah cukup mengesalkan bagi pengguna Karina/ Baxia jungler. Mengapa? Karena mereka tidak lagi bisa gampang kabur akibat efek slow yang diberikan, serta adanya skill stun saat teamfight.
- Baxia, Baxia sendiri juga bisa digunakan untuk meng-counter hero Karina, memberikan efek slow hingga stun dan juga anti lifesteal yang cukup mengganggu dalam melakukan teamfight.
- Yu Zhong, cukup berguna jika Yu Zhong sudah owning lane pada awal game hingga hero lock yang sangat membantu dan bisa melakukan zoning yang cukup menyebalkan.
- Dyrroth, tahan banting jika sudah owning banget pada awal game karena bisa memberikan damage yang cukup tinggi dan kemampuan dalam mengejar musuh.
- Ruby, tidak digunakan untuk solo kill! Tapi digunakan untuk kombinasi dalam teamfight karena efek stun yang cukup menggangu dalam melakukan penculikan hero ataupun surprise attack.
Sidelaner (Marksman Hero)
Hero Marksman (MM) pada umumnya berguna banget dan juga bisa dijadikan sebagai pengganti core dari jungler, akan tetapi sebagai sidelaner jobdesk tersebut juga menggendong hingga menjadi bagian dari slot late game ataupun kunci kemenangan kedua untuk tim itu sendiri.
Hero MM merekalah yang memberikan efek DPS yang cukup tinggi dan paling berguna hingga paling penting banget buat dijaga! Berikut adalah 7 Top Hero Sidelaner yang cocok untuk digunakan!
- Brody, sangat cocok jika sudah mendapatkan owning lane hingga gold gain yang tinggi, memberikan damage besar dan juga passive stacking yang membantu dalam memberikan efek ultimate yang makin deras damage.
- Beatrix, hero langganan ini berguna banget karena bisa dalam semua kondisi mau dari segi surprise attack hingga last hit, all in one. Sangat bisa untuk owning lane di awal loh!
- Natan, hero ini sebenarnya cocok banget untuk dipakai karena damage penetrasi yang diberikan cukup tinggi walaupun musuh ada 1 item penting yaitu Athena’s Shield.
- Karrie, hero tank killer yang hampir dilupakan, walaupun terlalu single target, hero ini cocok banget jika diajak untuk teamfight dan fokus pada hero tertentu.
- Popol & Kupa, bisa menjaga diri sendiri serta melakukan zoning kepada musuh hingga mendapatkan posisi yang bagus dalam melakukan teamfight.
- Kimmy, sebenarnya bisa, hanya saja akan menjadi kurang efektif jika mau melawan Karina. Walaupun bisa di-counter dengan passive skill 1 Karina tetap sama saja akan memberikan damage jika sudah tidak ada passive skill.
- Claude, Jika menggunakan Vengeance akan bisa memberikan pantulan damage yang cukup signifikan.
Roamer (Tank Hero)
Uniknya pada meta sekarang, tanker itu sudah bisa siapa saja, meskipun masih harus disesuaikan dengan apa yang terjadi di depan mata mengingat ada banyak sekali momen yang bisa hilang begitu saja. Kendati demikian, berikut adalah 7 Top Hero Roamer yang cocok untuk digunakan!
- Franco, ingat hero ini memberikan efek suppress yang bakalan membuat lawan musuh kewalahan! Dari hook yang dilakukan hingga surprise attack yang dilakukan, auto stress!
- Grock, hero ini akan sangat mengganggu jika merusuh. Grock juga bisa fokus dalam memberikan damage terus-menerus kepada lawan musuh.
- Hilda, hero ini akan mengganggu di awal game karena damage yang diberikan cukup tinggi dan bisa mengganggu proses farming di awal permainan.
- Selena, jika terkena Abbysal Arrow, bisa dipastikan target (re:korban) akan berakibat fatal.
- Angela, bisa digunakan untuk memberikan efek slow dari string (skill 2) kepada musuh dan juga stacking yang diberikan.
- Hylos, dengan bantuan slow dari skill yang diberikan Hylos, ini akan cukup mengesalkan bagi pengguna Karina/Baxia jungler di mana mereka tidak lagi bisa gampang kabur dari efek slow dan stun selama teamfight.
- Kaja, mau dengan item set build damage ataupun tank, Kaja tetap menjadi pilihan untuk melakukan surprise attack ataupun penculikan.
Jungler (Hyper Core Hero)
Nah, sebenarnya pada kebingungan juga mau mencari hero yang lebih cocok untuk digunakan? Sebenarnya tidak terlalu susah jika sudah tahu apa yang bakalan kalian lakukan nantinya. Berikut adalah 7 Top Hero Jungler yang cocok untuk digunakan!
- Baxia, jangan lupa jika Baxia bisa memberikan efek mini stun hingga memberikan DPS yang cukup menggangu serta slow effect yang diberikan dari skill ultimate-nya.
- Hylos, slow effect yang diberikan hingga memberikan damage yang cukup menggangu sudah bisa membuat musuh kewalahan untuk kabur dari si paling kuda ini!
- Helcurt, wajib bisa owning pada early game karena Helcurt wajib bisa memberikan damage yang tinggi kepada Karina jika sudah mulai tidak terasa pada lawan musuh itu sendiri.
- Barats, cocok banget jika melakukan combo teamfight dan owning yang cukup bagus pada awal game.
- Fanny, gesekan dari pasif Fanny berguna banget karena tetap tembus kepada Karina jika diberikan tembok untuk melakukan walling spam attack.
- Balmond, damage yang cukup tinggi dan menggangu lawan musuh dalam melakukan serangan apapun karena Balmond efektif banget dalam melawan Karina ataupun Baxia!
- Xborg, dengan adanya passive stacking yang bisa memberikan damage yang tinggi, Xborg menjadi pilihan yang terbaik untuk kita dalam melawan Karina ataupun Baxia!
Xborg (Jungler Mode)
Xborg, mengapa demikian? Pada laga pertandingan MPL maupun MDL kita bisa melihat bahwa tim profesional sering menggunakan Xborg sebagai role Jungler dengan alasan Xborg bisa melakukan Stack Damage dengan skill pasifnya, juga bisa mengurangi darah musuh dengan instan dan besar jika sudah memberikan Full Passive Stack kepada musuh dengan melakukan cicil darah dalam penggunaan Skill 1 (Fire Missiles) hingga Ultimate-nya (Last Insanity).
Paquito (Jungler Mode)
Sudah agak jarang melihat Paquito sebagai jungler namun pertanyaannya apakah Paquito jungler masih efektif? Jawabannya adalah masih efektif. Kenapa? Karena Paquito bisa memberikan damage pada early game yang cukup tinggi!
Dengan mengandalkan skill dan pasif yang diberikan, Paquito tetap dipakai baik dari laga lokal hingga nasional ataupun MDL dan MPL sekalipun. Biasanya Paquito digunakan karena mau melawan jungler assassin!
Sama halnya dengan melawan hyper Karina, hero ini sangat cocok untuk digunakan karena farming dalam early game cukup cepat dan juga efekif dalam 2 emblem set untuk jungling yaitu Assassin dan Jungler.
Sedangkan untuk melawan Baxia memanglah lebih sulit karena Paquito wajib bisa melakukan owning dalam segi map rotation & teamfight beserta gold gained karena Paquito wajib bisa menang dalam semua segi kondisi.
Balmond (Jungler Mode)
Balmond adalah rekomendasi hero yang juga bagus banget! Mengapa demikian? Semua damage yang diberikan oleh Balmond lebih mengandalkan pada skill 2-nya di mana setiap putaran bisa memberikan damage tanpa adanya blocking damage (Immune) dari skill 1 Karina (Dance of Blades) yang cuma memberikan efek pantulan damage ke musuhnya serta immune untuk dirinya sendiri. Singkat cerita, Balmond bisa memberikan damage yang menembus shield skill-nya Karina.
Nah, itu dia sedikit tips dari Coach Sanity untuk cara counter meta Karina Angela / Baxia Angela. Semoga bisa membantu untuk kamu melakukan push rank ya! Tulisan ini tentunya hanya berlaku untuk patch Mobile Legends yang dimainkan saat ini di bulan Mei 2022.