Ada Hadiah Baru, Intip Redeem Store Rank Token Terbaru di Free Fire (FF)

Hi Sobat Booyah!

Kemarin, Free Fire telah menyelesaikan semua proses pembaruan patch terbaru. Dengan maintenance yang berlangsung dari tengah hari sampai sore menjelang malam, Update FF Mei 2022 telah sepenuhnya rampung dan pemain bisa menikmati suasana baru.

Yap, suasana baru pasca Update FF Mei 2022 dapat terlihat jelas. Banyak perubahan yang dihadirkan termasuk bagaimana penampakan redeem store Rank Token yang dirombak total beserta seluruh interface mode Ranked.

Baca Juga: Melihat Fitur Lab, Tempatnya Koleksi Item Eksklusif di Free Fire (FF)

Baca Juga: Clash Squad Season 13 FF Berikan Gun Skin Groza dan 2 Emote Eksklusif Gratis!

Kali ini Berita Booyah akan mengajak Sobat Booyah melihat bagaimana tampilan redeem Store Rank Token terbaru beserta hadiah-hadiah yang ada didalamnya. Langsung saja lihat dibawah ini!

Redeem Store Rank Token Free Fire (FF)

Update FF Mei 2022 menghadirkan perubahan besar-besaran dimana redeem store khusus Rank Token yang sebelumnya berada di Shop, kini dipindahkan ke dalam interface Ranked.

Posisi redeem store Rank Token ditandai dengan logo troli di bagian kanan atas dalam menu interface Ranked. Tak hanya bagian luar, bagian dalamnya juga dirombak habis-habisan yang mana sekarang ada dua store untuk penukaran hadiah rank token.

Store yang pertama merupakan tempat penukaran hadiah Season Ranked yang sedang berjalan. Sedankan store yang kedua merupakan tempat penukaran hadiah dari Seasan Ranked yang telah berakhir. Hadiah yang dihadirkan juga berbeda satu sama lain.

Untuk Season ini, ada hadiah utama bundle Warped Killingsham yang dengan harga 11 ribu Rank Token untuk mendapatkan semua bagiannya. Lalu ada 40X Universal Fragment, Gold Royale Ticket, 50% EXP UP Card, dan 50% Gold Up Card seharga 50 token dan dapat dibeli sampai 20 kali.

Itu dia tampilan sekaligus hadiah terbaru yang hadir di redeem store Rank Token Free Fire (FF). Bagaimana menurut Sobat Booyah? Apakah kalian jadi lebih bersemangat untuk push rank dan mengumpulkan banyak Rank Token?


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti TiktokInstagramFacebook, dan YouTube dari Berita Booyah!